Karangasem, dewatanews.com - Wakil Bupati Karangasem, Pandu Prapanca Lagosa, menegaskan komitmen pemerintah dalam mempercepat optimalisasi Pelabuhan Tanah Ampo. Dalam rapat pembahasan perjanjian pinjam pakai antara Pemkab Karangasem dan Kementerian Perhubungan RI melalui KSOP Padangbai, Kamis (13/3), disepakati bahwa strategi rancang bangun akan segera disusun agar pada Januari 2026 pelabuhan dapat mulai ditata ulang sehingga bisa segera dioperasikan.
"Pelabuhan Tanah Ampo ini ibarat wanita cantik, aset berharga milik pemerintah yang harus kita manfaatkan dengan maksimal. Untuk itu, OPD terkait harus bahu-membahu agar pada 2026 kita bisa memulai penataan ulang dermaga," ujar Wakil Bupati.
Salah satu alternatif yang tengah dipertimbangkan pengoprasian pelabuhan oleh Badan Usaha milik daerah. Hal ini diharapkan dapat mempercepat proses revitalisasi dan memberikan dampak ekonomi yang lebih besar bagi Karangasem.
Sebagai langkah konkret, rapat tindak lanjut akan kembali digelar minggu depan guna membahas lebih rinci strategi teknis dan skema kerja sama yang akan diterapkan progres rapat hari ini. Dengan sinergi yang kuat, diharapkan Pelabuhan Tanah Ampo dapat segera berfungsi optimal dan mendukung pertumbuhan ekonomi daerah.
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com