Besok ‘Bali Nice’ Digelar, Pj Gubernur Mahendra Jaya Dampingi Menteri PUPR Tinjau Lokasi - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

5/17/24

Besok ‘Bali Nice’ Digelar, Pj Gubernur Mahendra Jaya Dampingi Menteri PUPR Tinjau Lokasi



Denpasar, dewatanews.com - Penjabat (Pj.) Gubernur Bali S. M. Mahendra Jaya mendampingi Menteri PUPR RI yang juga Ketua Harian Panitia Nasional Penyelenggara World Water Forum ke-10, Basuki Hadimuljono meninjau persiapan event 'Bali Nice', yakni upacara Segara Kerthi di kawasan Pantai Bali Turtle Island Development (BTID) pada Jumat (17/5) siang. 

Sejumlah spot yang ditinjau langsung rombongan antara lain lokasi ritual dan pertunjukan budaya dengan pementasan tari, pada rangkaian upacara Segara Kerthi tersebut. Selain itu juga spot yang akan jadi tempat pelepasan satwa ke alam bebas yang meliputi 1.000 ekor tukik,1.000 ekor burung dan 5 ekor penyu oleh para peserta.

Menteri Basuki dan Pj Gubernur Bali serta sejumlah kepala perangkat daerah terkait juga mendiskusikan tahap akhir persiapan penyambutan delegasi VVIP dengan Tari Pendet yang melibatkan penari remaja dan penyambutan oleh pelajar SMA yang membawa bendera dengan iringan baleganjur di sejumlah titik pada jalur yang dilalui delegasi. 

Menteri PUPR di sela kunjungannya menyebutkan, khusus untuk upacara Segara Kerthi yang rangkaiannya bertajuk ‘Bali Nice’ merupakan hal yang sangat jarang disaksikan oleh para delegasi yang hadir. “ Dan ini bukan hanya show bagi orang luar, tapi sebuah upacara sesungguhnya bagaimana kita mensucikan air, sesuai dengan local wisdom di Bali,” tandas Basuki. 

Basuki juga memastikan kesiapan seluruh penyelenggara dan segala aspek pendukung untuk menggelar event ‘Bali Nice’ sudah siap dan ia optimis acara tersebut akan berjalan lancar. “Semuanya sudah siap, Bapak Pj(Pj Gubernur Bali,red) juga sudah siap, semoga semuanya berjalan dengan lancar besok sore,” imbuhnya lagi.
  
Serangkaian World Water Forum (WWF) ke-10 pada 18-25 Mei 2024, Bali akan menggelar event 'Bali Nice', dengan salah satu kegiatannya adalah upacara Segara Kerthi di kawasan Pantai Bali Turtle Island Development (BTID), bertepatan perayaan Tumpek Uye, Sabtu (18/5/2024). WWF ke-10 Tahun 2024 mengusung tema “Water Shared Prosperity” atau Air untuk Kemakmuran Bersama.

Adapun event ‘Bali Nice’ mengambil tema “Merawat Air Melindungi Sarwa Prani”, upacara Segara Kerthi yang bertujuan memohon anugerah agar laut bersih sekala dan niskala serta penyelenggaraan WWF ke-10 berjalan lancar dan sukses. Kegiatan itu nantinya akan melibatkan panitia nasional dan peserta WWF, Gubernur dan Pimpinan OPD Pemprov Bali, Bupati/Walikota se-Bali, pejabat instansi vertikal, tokoh adat dan masyarakat Desa Adat Serangan yang mewilayahi kawasan pantai BTID.

Hingga saat lebih dari 1.700 delegasi World Water Forum (WWF) ke-10 mendaftar hadir dalam rangkaian perhelatan yang bertajuk ‘Bali Nice’. Sejauh ini, 11 kepala negara dan 105 menteri bakal menghadiri WWF ke-10.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com