Gianyar, dewatanews.com - Bali United berhasil meraih kemenangan 2-0 atas PSIS Semarang pada lanjutan BRI Liga 1 Tahun 2023/2024 yabg berlangsung pada Jumat (8/3) malam di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.
Dua gol kemenangan Serdadu Tridatu dibuat oleh Ilija Spasojevic dan Mohammed Rashid menjadi kado jelang Hari Suci Kuningan yang dilaksanakan pada Sabtu (9/3).
Tuan rumah Bali United mendapat hadiah penalti pada menit ke-26 setelah Sapuan Lucas Gama justru mengenai kaki Andhika Wijaya yang mencoba menusuk ke kotak penalti. Ilija Spasojevic sebagai eksekutor nerhasil menjalankan tugasnya dengan baik.
Serdadu Tridatu mencetak gol kedua dari tendangan bebas Mohammed Rashid. Sepakan Rashid dari sisi kanan bersarang ke pojok kanan gawang PSIS. Hingga pluit panjang dibunyikan, skor 2-0 tetap bertahan untuk kemenangan Bali United.
Usai laga, Pelatih kepala Bali United bersyukur timnya berhasil mengamankan tiga poin di laga kandang.
“Terima kasih untuk suporter yang hadir pertandingan malam ini meskipun hujan untuk bisa memberikan semangat dan motivasi kepada pemain. Kami tahu tidak punya banyak waktu persiapan di jadwal pertandingan kali ini karena kami memahami ini laga yang penting. Hasil positif dan clean sheet ini juga bagus buat tim karena bisa melampaui poin dari PSIS Semarang di 4 besar klasemen saat ini,” ujar Teco.
Hasil kemenangan ini membuat Serdadu Tridatu menghuni peringkat ke-3 sementara di papan klasemen dengan meraih 48 poin dari 14 kemenangan, 6 imbang dan 8 hasil kekalahan.
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com