Denpasar, dewatanews.com - Dalam rangka meningkatkan kinerja dan kerjasama untuk mewujudkan pembangunan Bali yang berkelanjutan, Penjabat Gubernur Bali S.M Mahendra Jaya melakukan kunjungan kerja ke sejumlah OPD, salah satunya Dinas PUPRKIM, di Kantor Dinas setempat, Rabu (10/1).
Pada kesempatan ini, beliau yang didampingi oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Provinsi Bali, Dewa Gde Mahendra Putra, diterima langsung oleh Kepala Dinas PUPRKIM Nusakti Yasa Wedha.
Pj. Gubernur Bali, Mahendra Jaya meminta agar seluruh pejabat dan staf Dinas PUPRKIM melaksanakan kegiatan dengan tetap mengikuti semua proses bekerja dengan benar, sesuai prosedur yang berlaku. Dengan tujuan agar semua kegiatan terealisasi dengan baik dan tepat waktu, sekaligus menghindari permasalahan hukum dikemudian hari.
Pihaknya juga meminta agar, "setiap kegiatan dibuatkan dokumentasi dan argumen, untuk menghindari adanya celah kecurangan (tindak korupsi) yang nantinya malah masuk ke dalam sebuah permainan yang melawan hukum", tegasnya.
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com