Bali United Basketball Resmi Umumkan Skuad Utama untuk Tampil di IBL 2024 - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

1/11/24

Bali United Basketball Resmi Umumkan Skuad Utama untuk Tampil di IBL 2024

Gianyar, dewatanews.com - Menjelang dimulainya Indonesian Basketball League (IBL) 2024, Bali United Basketball resmi mengumumkan skuad utama yang akan tampil di kompetisi basket nasional pada tahun ini hari Kamis (11/1) siang bertempat di Bali United Cafe, Kawasan Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Melalui acara launching yang dikemas secara Press Conference di panggung utama, Tridatu Warriors memperkenalkan Specs sebagai official apparel atau produsen utama seragam tempurnya sama seperti musim sebelumnya. 

Masih dalam balutan tiga warna kebesaran yakni merah, putih, dan hitam, jersey skuad Bali United Basketball musim ini tidak mengalami perubahan seperti edisi sebelumnya.

Hampir mirip dengan musim lalu, motif mural warna warni di sisi kanan dan kiri jersey hingga celana memberikan warna berbeda terhadap kaos tempur Tridatu Warriors. Terdapat filosofi khusus di balik segarnya tampilan baju zirah tim racikan Anthony Garbelotto yang pada tahun ini mengusung tema "BREAKTHROUGH".

Breakthrough sendiri memiliki arti terobosan yang bermakna bila Bali United Basketball di ajang IBL 2024 ingin memberikan terobosan baru dalam dunia bola basket. Pasalnya kehadiran Bali United Basketball sejak tahun 2020 selalu mengalami fase pasang surut di gelaran kompetisi nasional. Sehingga di tahun keempatnya tampil di ajang kompetisi bola basket nasional kali ini, Bali United Basketball ingin memberikan terobosan baru dengan melangkah jauh di ajang kompetisi kasta tertinggi bola basket. 

Jika pada musim 2023, Abraham Wenas dan kolega terhenti di tahap pertama babak Play-Off, maka di musim ini ingin melangkah lebih jauh dalam memberikan terobosan baru yang mampu memberikan kejutan bagi pecinta basket nasional. 

"Melihat penampilan tim di musim lalu yang berhasil melaju babak Play-Off memberikan motivasi bagi tim ini untuk menyambut musim yang baru dengan semangat berbeda. Melalui tema "Breakthrough" dan hadirnya jersey baru untuk musim ini, kami berharap adanya semangat untuk memberikan terobosan baru bagi para pemain di lapangan. Selain itu, dukungan suporter dari luar lapangan akan memberikan semangat dan energi untuk menghasilkan prestasi di musim 2024," jelas Manajer Bali United Basketball, Sigit Sugiantoro.

Berkaca dari pengalaman musim lalu tersebut, Surliyadin cs membutuhkan energi baru untuk menghadirkan fighting spirit dalam mengarungi IBL 2024 yang akan jauh lebih ketat dan kompetitif. Selain itu, sistem kompetisi yang berbeda dengan musim sebelumnya, pada musim ini akan menerapkan format kandang dan tandang dengan total 26 pertandingan di babak regular akan dijalankan Xavier Cannefax dan kawan-kawan.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com