Senderan Jebol Tutup Saluran Irigasi Subak Labak Sidan, Takut Longsor Susulan, Warga Enggan Perbaiki - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

12/10/23

Senderan Jebol Tutup Saluran Irigasi Subak Labak Sidan, Takut Longsor Susulan, Warga Enggan Perbaiki



Gianyar, dewatanews.com - Padahal sudah dilaporkan ke pohak terkait, hingga saat ini saluran irigasi Subak Labak Desa Sidan, Gianyar, belum juga mendapatkan penanganan

Sebelumnya saluran irigasi Subak Labak Desa Sidan, Gianyar ini tertutup longsoran tanah dan material senderan yang jebol akibat cuaca hujan deras yang sempat mengguyur wilayah Desa Sidan. 

Material longsoran dengan volume yang cukup banyak ini dan sukit untuk di evakuasi manual pun menutup saluran irigasi. 

"Kami sudah laporkan kejadian ini hanya saja dihimbau untuk koordinasi dengan warga lagi dan pihak terkait," ungkap pekaseh Subak Labak Desa Sidan Dewa Putu Eka Pramana, Minggu (10/12). 

Terlebih memasuki musim tanan, ini dipastikan akan sangat menghambat aktifitas petani yang mengandalkan air dari saluran irigasi ini. 

Salah satu pemilik lahan pertanian, mengatakan "Anteg carik tiang ten maan yeh", carik tiange disaat yang bersamaan petani memasuki musim tanam padi akibatnya sejumlah petani mengeluh karena tidak bisa mengolah lahan pertaniannya.

Pekaseh Subak Labak sendiri sudah memberitahu pihak terkait namun sampai saat ini belum ada tanggapinya. 

"Setelah jebolnya senderan saya selaku Pekaseh sudah melaporkan kejadian tersebut, karena pentingnya saluran irigasi ini, terlebih memasuki musim tanam pagi saat ini," keluhnya.

Pihak Subak sendiri tidak berani ambil resiko dalam membersihkan material karena takut saat pengerjaan terjadi longsoran material senderan.

"Lokasi saluran irigasi tepat berada dibawah senderan, karena itu kami tidak berani untuk membersihkan material longsoran, takutnya terjadi longsoran," tambahnya.

Lanjutnya bahwa saat ini Pihaknya sangat mengharapkan tindakan dari pihak-pihak terkait agar saluran Irigasi dapat dipergunakan kembali.

"Saya mewakili Petani Subak Labak sangat mengharapkan bantuan agar dapat dilakukan tindakan pembersihan dan perbaikan sehingga kami para petani dapat mengolah lahan kembali" , tutupnya. (DN - Sty)

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com