Polres Jembrana Raih Berbagai Juara pada Peringatan Hari Bhayangkara ke-77 Tahun 2023 - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

7/1/23

Polres Jembrana Raih Berbagai Juara pada Peringatan Hari Bhayangkara ke-77 Tahun 2023



Denpasar, dewatanews.com - Memperingati hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023, berbagai kegiatan telah dilaksanakan Kepolisian Republik Indonesia diantaranya ialah, bhakti sosial, anjangsana, pertandingan dan lomba-lomba yang diikuti oleh berbagai lapisan masyarakat, baik dari tingkat Mabes, Polda, Polres dan Polsek.

Hari Bhayangakara ke-77 tahun 2023, mengusung tema 'Polri Presisi Untuk Negeri', yang rangkaiannya diperingati dengan upacara peringatan dan sekaligus penyerahan hadiah yang diterima oleh pemenang.

Polres Jembrana, dalam hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023, dibawah kepemimpinan AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K yang juga sebagai Kapolres Jembrana telah berhasil mendapatkan juara I umum dalam hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023.

Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K disela-sela kegiatannya dalam penerimaan hadian menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua personil dan masyarakat Jembrana.

"Polres Jembrana mendapatkan juara I umum dalam hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023, pembagian hadiah tersebut langsung diserahkan oleh Kapolda Bali, pada Sabtu (1/7) bertempat di Lapangan Niti Mandala Renon," ucapnya.

Berbagai juara yang didapatkan oleh Polres Jembrana dalam hari Bhayangakara ke-77 tahun 2023, diantaranya juara I kampung tertib lalu lintas, juara I menembak, juara II lomba PBB tingkat SMA, juara II lomba bapang barong, juara II lomba stand up comedy, juara II patroli presisi, juara III Pam Dan Olah TKP, juara II PBB tingkat SMP, juara III lomba Meme/Infografis dan juara harapan I bela diri kategori regu putra.

"Saya mengucapkan terima kasih, Matur suksema untuk semua personil dan Masyarakat Jembrana," tandasnya.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com