Pemkab Jembrana Laksanakan Bakti Penganyar ke Pura Mandara Giri Semeru Agung - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

7/12/23

Pemkab Jembrana Laksanakan Bakti Penganyar ke Pura Mandara Giri Semeru Agung



Lumajang, dewatanews.com - Serangkaian pujawali di Pura Mandara Giri Semeru Agung, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Pemerintah kabupaten Jembrana melaksanakan bakti penganyar yang dipimpin langsung oleh Bupati Jembrana I Nengah Tamba, pada Rabu (12/7).

Bupati Jembrana I Nengah Tamba didampingi ibu Candrawati Tamba mengajak serta para Asisten Sekda, Kepala OPD, Majelis Desa Adat, para Camat serta Bendesa Adat se-kabupaten Jembrana. Tampak hadir pada kesempatan yang sama Ibu Wakil Gubernur Bali Ny. Tjokorda Putri Hariyani Ardhana Sukawati.

Usai persembahyangan, Plt. Asisten I Sekda Kabupaten Jembrana, I Made Tarma mengatakan dalam rangkaian pujawali Pura Mandhara Giri Semeru Agung, Kabupaten Jembrana mendapat giliran menghaturkan bakti penganyar pada hari ini Rabu, (12/7).

"Bakti penganyar kabupaten Jembrana diberikan waktu pada tanggal 12 Juli 2023, dimana Pemerintah Kabupaten Jembrana yang dipimpin bapak Bupati bersama kepala OPD dan Bendesa Adat se-kabupaten Jembrana mengikuti bakti penganyar di Pura Mandhara Giri Semeru Agung," kata Made Tarma.

Pihaknya mengungkapkan pelaksanaan bakti sebagai wujud pengabdian umat dan memohon tuntunan agar pelaksanaan tugas dan kewajiban pemerintah dapat terlaksana sebagaimana mestinya. 

"Bakti penganyar yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Jembrana dan masyarakat Jembrana bertujuan untuk memohon doa restu kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa agar segala program-program kerja Pemerintah Kabupaten Jembrana dapat berjalan dengan baik dengan sesuai dengan harapan masyarakat," imbuhnya.

Sementara itu, Teguh Widodo ketua PHDI Kabupaten Lumajang mengatakan Bupati Tamba secara berkesinambungan memberikan dukungan kepada umat Hindu yang ada di Jawa Timur.

"Beliau satu-satunya Bupati di Provinsi Bali yang selalu rutin membantu kami untuk pembangunan pura di desa di provinsi Jawa Timur," ujarnya.

Pihaknya menyampaikan apresiasi atas kehadiran Bupati Jembrana berserta jajaran dalam pujawali Pura Mandhara Giri Semeru Agung dan mendoakan Pemerintah Kabupaten Jembrana dalam melaksanakan program kerja dapat berjalan dengan baik.

"Terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Jembrana yang sudah melaksanakan Bakti penganyar pada pujawali di Pura Mandhara Giri Semeru Agung, semoga jajaran Pemerintah Kabupaten Jembrana diberikan kesehatan dan kemudahan dalam menjalankan tugas-tugas," tutupnya.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com