Buka Peluang Kerja ke Luar Negeri, Kaori Akademy Center Luluskan 136 Siswa Angkatan Ke-3 - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

6/11/23

Buka Peluang Kerja ke Luar Negeri, Kaori Akademy Center Luluskan 136 Siswa Angkatan Ke-3



Gianyar, dewatanews.com - Direktur Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Kaori Akademy Center Ni Kadek Winie Kaori Intan Mahkota,SE, MM melepas sebanyak 136 siswa angkatan Ke-3 tahun 2023.

"Acara pelulusan LPK dilaksanakan di Taman Dedari Royal Pita Maha, Kedewatan, Ubud. Dipastikan para lulusan sudah sepenuhnya siap mamasuki dunia kerja di luar negeri," kata Kadek Kaori, Sabtu (10/6) disela-sela acara kelulusan. 

Ia menyampaikan, para lulusan sudah melewati pelatihan Bahasa Inggris selama 3 bulan lamanya. Selama pelatihan para lulusan juga mendapatkan banyak informasi terkait dunia kerja di luar negeri. 

"Sebelum akan mengikuti pelatihan di Kaori Akademy Center, para lulusan terlebih dahulu mengikuti berbagai tes, baik tes fisik, kesehatan atau lainya. Sebagai syarat bisa masuk di LPK," ucapnya. 

Kadek Kaori juga menjelaskan terkait perusahaan yang didirikannya ini juga sudah menjalin kerjasama MoU dengan PT Pekerja Migran Indonesia (PMI) untuk nantinya bisa menyalurkan tenaga kerja keluar negeri. Ada sebanyak 20 PT PMI yang sudah diajak kerjasama. Dari PT PMI inilah nantinya menyalurkan tenaga kerja ke luar negeri. 

"Kaori Akademy Center berkesempatan bisa menyalurkan tenaga kerja keluar negeri yang diawali dengan mengikuti LPK selama 3 bulan lamanya," imbuhnya. 

Ia menambahkan, selama perjalanan Kaori Academy Center sudah mencetak tenaga kerja dengan total 2,150 peserta, dari jumlah tersebut sebagainya masih dalam proses menuju negara tujuan.

Acara kelulusan ini mengangkat tema "Never Stop Learning". Acara juga sekaligus launching Koperasi Sahabat Kaori Jaya.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com