Keberadaan Pelabuhan Sanur Mampu Meningkatkan Kunjungan Pariwisata ke Nusa Penida - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

1/17/23

Keberadaan Pelabuhan Sanur Mampu Meningkatkan Kunjungan Pariwisata ke Nusa Penida


Denpasar, dewatanews.com - Gubernur Bali, Wayan Koster merupakan pemimpin daerah di Provinsi Bali yang berhasil mewujudkan cita-cita masyarakat Bali yang sudah puluhan tahun memimpi-kan adanya infrastruktur baru sebagai pendongkrak pertumbuhan ekonomi yang berdampak terhadap kesejahteraan masyarakat secara berkeadilan di Bali Timur, Bali Utara, Bali Barat, Bali Tengah, dengan Bali Selatan.

Keberhasilan Gubernur Koster melaksanakan program prioritas pembangunan infrastruktur darat, laut, dan udara secara terintegrasi dan terkoneksi sebagai implementasi dari visi pembangunan Bali, yaitu Nangun Sat Kerthi Loka Bali melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana menuju Bali Era Baru dapat kita lihat, diantaranya meliputi : 1) Pembangunan Pelindungan Kawasan Suci Besakih di Karangasem; 2) Pembangunan Kawasan Pusat Kebudayaan Bali di Klungkung; 3) Pembangunan Jalan Shortcut Singaraja-Mengwi; 4) Pembangunan 3 Pelabuhan sekaligus: Pelabuhan Sanur di Denpasar, Pelabuhan Sampalan di Nusa Penida, dan Pelabuhan Bias Munjul di Nusa Ceningan; 5) Pembangunan Turyapada Tower KBS 6.0 Kerthi Bali di Buleleng; 6) Pembangunan Bendungan Tamblang di Buleleng; 7) Pembangunan Bendungan Sidan di Wilayah Badung-Bangli-Gianyar; dan 8) Pembangunan Tol Jagat Kerthi Bali, sepanjang 96 km, menghubungkan Gilimanuk-Mengwi.

Kepala Wilayah Kerja Sanur Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas II Benoa, I Ketut Suratnata dalam keterangan persnya Senin (16/1) mengungkapkan Pelabuhan Sanur yang digagas oleh Gubernur Bali, Wayan Koster telah mampu meningkatkan kunjungan pariwisata dari Sanur, Denpasar ke Nusa Penida, Klungkung. 

“Sejak tanggal 11 November 2022 Pelabuhan Sanur ini beroperasi, rata-rata penumpang yang memanfaatkan pelabuhan ini mencapai 3.000 – 3.500 orang perhari. Kalau sebelum ada pelabuhan, warga atau wisatawan yang berkunjung dari Sanur ke Nusa Penida hanya mencapai 2.000 – 2.500 orang perharinya,” ungkapnya.

Peningkatan kunjungan pariwisata dari Sanur ke Nusa Penida juga bisa dilihat berdasarkan data jumlah penumpang yang disampaikan Kepala Wilayah Kerja Sanur Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas II Benoa, Ketut Suratnata. 

“Penumpang yang naik dari Pelabuhan Sanur sejak tanggal 18 Desember 2022 sampai tanggal 6 Januari 2023, jumlahnya mencapai sebanyak 91.676. Peningkatan kunjungan penumpang merupakan jawaban dari hadirnya infrastruktur aman dan nyaman di Pelabuhan Sanur yang digagas oleh Gubernur Bali, Bapak Wayan Koster,” jelasnya.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com