Ditemui Koster, Pramono Anung Dukung Percepatan Pengerjaan Jalan Tol Jagat Kerthi Bali - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

9/25/22

Ditemui Koster, Pramono Anung Dukung Percepatan Pengerjaan Jalan Tol Jagat Kerthi Bali

Jakarta, dewatanews.com - Gubernur Bali, Wayan Koster menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Percepatan Pengerjaan Jalan Tol Jagat Kerthi Bali bersama Sekretaris Kabinet Indonesia, Pramono Anung Wibowo dan Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementrian PUPR, Danang Parikesit pada, Jumat (Sukra Paing, Ugu) 23 September 2022 di Jakarta.

Rakor ini digelar, setelah sebelumnya Menteri PUPR, Basuki Hadimulyono bersama Gubernur Bali, Wayan Koster melakukan groundbreaking peletakan batu pertama pembangunan Jalan Tol Jagat Kerthi Bali di Pekutatan, Kabupaten Jembrana pada, Sabtu (Saniscara Wage, Prangbakat) 10 September 2022.

Dalam Rakor tersebut, Gubernur Bali jebolan ITB ini mengungkapkan bahwa yang menjadi keputusan untuk segera dilaksanakan ialah mempercepat pembebasan lahan meliputi pengukuran lahan oleh BPN Bali, kemudian mempercepat penentuan harga lahan oleh Penyedia Jasa, mempercepat pembayaran lahan oleh Konsorsium Pemrakarsa, dan mempercepat konstruksi oleh Konsorsium Pemrakarsa.

Agar hasilnya berkualitas, Gubernur Bali mendapatkan tugas untuk melakukan pengawasan hingga mengevaluasi secara ketat dan rutin, kemudian hasilnya dilaporkan ke Menteri PUPR di Jakarta.

Percepatan Pengerjaan Jalan Tol Jagat Kerthi Bali yang melalui 3 Kabupaten, 13 Kecamatan, 58 Desa dengan panjang mencapai 96,21 Km ini dilakukan untuk mewujudkan kehidupan krama Bali yang sejahtera dan bahagia secara niskala-sakala sesuai visi pembangunan daerah Bali, yaitu Nangun Sat Kerthi Loka Bali melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana menuju Bali Era Baru.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com