Cok Mirah Berharap Koperasi Sekolah Bisa Dibuka Selama PTM - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

4/5/22

Cok Mirah Berharap Koperasi Sekolah Bisa Dibuka Selama PTM

Denpasar, dewatanews.com - Kepala SMAN 5 Denpasar Cokorda Istri Mirah Kusuma Widiawati, menyambut baik kembali diberlakukannya Pembelajaran Tatap Muka (PTM) oleh pemerintah.

"Walaupun pelaksaan PTM belum 100 persen bisa dilaksanakan, namun kami sangat menyambut positif apa yang menjadi kebijakan dari Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Bali," kata Cok Mirah, Selasa (5/4). 

Ia menyampaikan SMAN 5 Denpasar telah siap untuk melaksanakan PTM dengan tetap  memperketat penerapan protokol kesehatan (prokes) Covid-19. 

"Selanjutnya dalam pelaksanaan PTM ini juga telah melakukan koordinasi dengan pihak orang tua murid, dan meminta komitmen para murid untuk tetap disiplin dalam menjaga prokes," imbuhnya. 

Cok Mirah juga menyampaikan selama pelaksanaan PTM,  koperasi sekolah juga bisa dibuka kembali walaupun saat ini kantin masih belum diperbolehkan buka.

"Dengan dibukanya koperasi sekolah saat pelaksanaan PTM tentu akan membantu juga. Paling tidak para guru, siswa dan staf bisa melakukan foto copy, membeli alat keperlias sekolah seperti pulpen, pensil atau lainya," terangnya. 

Cok Mirah menambahkan, meski dalam situasi pandemi siswa SMAN 5 Denpasar tetap mampu meraih prestasi. Ia adalah agar nantinya dari Disdikpora Provinsi Bali memperbolehkan beberapa ekstra kulikuler bisa dilaksanakan.

"Tujuan bisa dilaksanakan ekstra kulikuler terbatas agar para siswa merasa tidak jenuh yang dikarenakan selama ini hanya belajar di rumah saja (daring)," tambahnya. (DN - Bdi)

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com