Tingkatkan Penjualan, Ny. Putri Koster Dorong IKM Bali Manfaatkan Marketplace - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

2/27/22

Tingkatkan Penjualan, Ny. Putri Koster Dorong IKM Bali Manfaatkan Marketplace

Denpasar, dewatanews.com - Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Bali Ny. Putri Koster menutup pelaksanaan acara Sosialisasi Peran BUMN Untuk Pemberdayaan Umat, di Four Star By Trans Hotel , Minggu (27/2) 


Dalam sambutannya, Ny. Putri Koster menyampaikan apresiasi atas digelarnya acara yang mengangkat tema "Pemanfaatan Marketplace dan Digital Markerting Bagi Usaha Mikro" dimana dengan acara ini diharapkan para pelaku IKM memilki bekal pengetahuan untuk masuk ke dunia marketing secara digital. Terlebih para peserta yang mengikuti kegiatan sebagain besar adalah anak anak generasi milineal yang tentu saja lebih memahami teknologi  daripada generasi sebelumnya. 

Wanita yang akrab dipanggil Bunda Putri ini menyampaikan dengan masuknya IKM ke market place maka diharapkan bisa membantu para IKM untuk tetap bisa berjualan dan terus berkreasi khususnya di masa pandemi. Para pelaku IKM tidak lagi hanya mengandalkan berdagang secara offline tetapi juga melalui online. 

Bunda Putri menambahkan, dari pelaksanaan Pameran IKM Bali Bangkit yang diselenggarakan Dekranasda Provinsi Bali sejak akhir tahun 2020, pameran IKM Bali Bangkit memberi banyak pembelajaran sekaligus  mengetahui kendala kendala yang dialami para pelaku IKM selama ini.

"Ada dua hal penting dari penyelenggaraan pameran IKM Bali  Bangkit yaitu terkait edukasi kepada pelaku IKM serta yang kedua adalah upaya peningkatan sumber daya, tidak hanya terkait manajemen pemasaran tetapi juga bagaimana membangun jiwa jiwa enterpreneur di kalangan pelaku IKM," jelasnya.

Pendamping orang nomor satu di Bali ini juga mengingatkan bahwa pelaku IKM memiliki tanggung jawab moral terhadap upaya pelestarian warisan leluhur kita, untuk itu  kualitas produk, kualitas  pengerjaan serta ciri khas yang dimiliki tiap tiap kerajinan harus dijaga. 

"Jangan semata mata hanya demi keuntungan yang setinggi tingginya lalu  membeli produk dari para perajin dengan harga serendah rendahnya  dan kemudian menjual ke konsumen dengan harga yang tinggi. Hal ini tidak saja berimbas pada hilangnya gairah para penenun/ perajin untuk bekerja tetapi juga para pembeli juga menjadi malas membeli hasil tenun karena harganya yang sangat mahal," imbuhnya.

Di akhir sambutannya, Bunda Putri mengajak pelaku IKM dengan di dukung instansi terkait untuk terus mengisi diri dengan ilmu serta  pengetahuan di masa pandemi ini sehingga nantinya tumbuh mindset baru dan para pelaku IKM dapat menjalankan tugasnya baik sebagai penopang kekuatan ekonomi Bali dan sekaligus dapat melestarikan warisan dari nenek moyang. 

Acara pada sore hari ini turut dihadiri oleh  Anggota Komisi VI DPR RI I Nyoman Parta serta para pelaku IKM dari Kabupaten kota se Bali.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com