Tampil Maksimal, Bupati Suwirta Apresiasi Semangat Komunitas Baleganjur Seni Kesatria Mahotama - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

6/4/21

Tampil Maksimal, Bupati Suwirta Apresiasi Semangat Komunitas Baleganjur Seni Kesatria Mahotama

 

Denpasar, dewatanews.com - Komunitas Seni Kesatria Mahotama Puri Agung Klungkung terpilih mewakili Kabupaten Klungkung pada Lomba Baleganjur Pesta Kesenian Bali (PKB) XLIII Tahun 2021. 

 

"Walau tanpa penonton saya sangat mengapresiasi atas semangat dan kekompakkan Komunitas Seni Kesatria Mahotama yang sudah tampil maksimal," ujar Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta usai menyaksikan Lomba Baleganjur di Panggung Terbuka Ardha Candra Denpasar, Jumat (4/6). 

 

Turut hadir Ketua TP. PKK Kabupaten Klungkung, Ny Ayu Suwirta dan Ketua DPRD Kabupaten Klungkung, Anak Agung Gde Anom.

Dalam kesempatan itu, Bupati Suwirta tiada henti terus memberikan semangat kepada Komunitas Seni Kesatria Mahotama. Untuk kedepan semangat ini harus terus di pertahanan bahkan ditingkatkan agar lebih banyak melahirkan seniman di Kabupaten Klungkung. "Matur suksma Komunitas Seni Kesatria Mahotama atas semangat yang luar biasa, tetap jaga semangat ini dengan sebaik-baiknya," harapnya.

Sementara itu, Komunitas Seni Kesatria Mahotama yang tampil bersama Kabupaten Badung, Tabanan dan Gianyar menampilkan sebuah pementasan berjudul  "Jagrawana" mengacu dalam kesejahteraan membuat manusia bergerak memanfaatkan hutan melalui ekploitasi untuk memenuhi kesejahteraan hidupnya. Ekploitasi ini jelas bertolak belakang dengan konsep pelestarian hutan itu sendiri. Efek ekploitasi mengakibatkan kehancuran hutan itu.

 
Selain itu, Utsawa (Parade) pada Pesta Kesenian Bali (PKB) XLIII Tahun 2021 ini mengambil sebuah tema Purna Jiwa; Prananing Wana Kerthi (Jiwa Paripurna Nafas Pohon Kehidupan). Sedangkan rekaman tayang tundanya akan ditayangkan melalui media TVRI Bali dan BaliTV.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com