Kapolda Bali Pantau Arus Balik di Pelabuhan Gilimanuk - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

5/19/21

Kapolda Bali Pantau Arus Balik di Pelabuhan Gilimanuk

 

Jembrana, dewatanews.com - Polres Jembrana, Kapolda Bali Irjen Pol Drs. I Putu Jayan Danu Putra, S.H., M.Si, pantau situasi kamtibmas dan arus balik di pintu masuk Pelabuhan Gilimanuk Jembrana, Selasa (18/5) siang.

Kunjungan orang nomor satu di jajaran Kepolisian Polda Bali ini adalah dalam rangka pengecekan kegiatan pengetatan arus balik pemudik lebaran pasca Hari Raya Idul Fitri 1442 H di pintu masuk Bali.

Dalam kunjungannya Kapolda Bali diterima oleh Kapolres Jembrana AKBP I Ketut Gede Adi Wibawa, S.I.K., Danyon C Brimob Gilimanuk Kompol I NYoman Rana, S.H.,  Waka Polres Jembrana Kompol Marzel Doni, S.I.K., M.H., Kabag Ops Polres Jembrana Kompol Drs. I Wayan Sinaryas, S.H., dan Kapolsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk Kompol I Gusti Putu Dharmanatha, S.H., M.H.

Saat diwawancarai media Kapolda Bali mengatakan arus balik lebaran ini menjadi perhatian penuh terutama dari Mabes Polri untuk melakukan pengetatan, dimana setelah Ops Ketupat berakhir dilanjutkan dengan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan dan perlibatan personil penjagaan ditambah karena Pelabuhan Gilimanuk menjadi pintu masuk dari Jawa ke Bali.

"Para pemudik/masyarakat yang ingin masuk ke Bali harus melengkapi syarat hasil swab antigen dari Pelabuhan Ketapang dan kami disini akan mengecek/memfilter kembali di Pelabuhan Gilimanuk," jelasnya.

Didampingi Kapolres Jembrana AKBP I Ketut Gede Adi Wibawa, S.I.K. juga mengatakan bahwa kegiatan kunjungan Bapak Kapolda Bali ke wilayah Pelabuhan Gilimanuk dilaksanakan dalam rangka memantau situasi kamtibmas pasca arus mudik lebaran dan pengecekan pengetatan arus balik lebaran 2021.

Saat kunjungan ke Pelabuhan Gilimanuk, Bapak Kapolda Bali melaksanakan pengecekan di Pos 1, Pos 2, dan Pos 3 yang berlokasi di Water Bee Gilimanuk.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com