Buleleng, dewatanews.com - Senin (07/09) pagi Warga Kelurahan Banyuasri, Kecamatan Buleleng dihebohkan dengan penemuan mayat di dalam selokan. Mayat berjenis kelamin laki-laki itu diperkirakan tewas akibat penyakit epilepsi yang diderita.
Menurut informasi, identitas mayat tersebut ialah Muhammad Subahan (50), warga yang beralamat di Jalan Jalak Putih Utama, Nomor 5, Kelurahan Banyuasri.
Adik almarhum, Muhammad Taufik (29), mengatakan, kakaknya memang sempat menghilang sejak Minggu (6/9/) sore kemarin. Ia bersama keluarga pun sempat melakukan pencarian ke tempat-tempat yang sering didatangi oleh almarhum, Namun proses pencarian itu tidak membuahkan hasil.
Hingga pada Senin (7/9) pagi, Taufik mendengar kabar dari tetangganya yang mengatakan kakak keduanya itu ditemukan dalam kondisi tewas, tertelungkup di dalam selokan. Mendengar informasi tersebut, Taufik pun bergegas mendatangi TKP untuk memastikan.
"Saya dapat info dari tetangga saya bahwa kakak saya tewas ,Saat saya lihat mayatnya, benar itu kakak saya," ucap Taufik yang di temui di lokasi kejadian
Ia juga mengatakan, sang kakak memang memiliki riwayat penyakit epilepsi, yang diderita sejak 2002 silam. Dan Penyakit itu sempat kumat sekitar satu bulan yang lalu.
"Sebulan yang lalu juga dia sempat jatuh di selokan dekat rumah. Sejak itu kami sudah melarang dia (almarhum, red) untuk keluar rumah. Tapi dia keras kepala, tidak bisa dikasih tahu. Kesehariannya dia mungut-mungut barang bekas. Saya terakhir ketemu dengan dia Minggu sore kemarin, dia habis makan terus langsung keluar rumah" Jelasnya.
Kapolsek kota Singaraja,Kompol i gusti ngurah Yudistira menambahkan bahwa sudah berunding dengan keluarga untuk langsung di bawa kerumah duka.
"Kami sudah berunding dengan pihak keluarga , keluarga sudah sepakat untuk membawa langsung almarhum kerumah duka," jelasnya. (DN - Krs)
9/7/20
Diduga Epilepsi, Seorang Pria Ditemukan Tewas di Selokan
Tags
# Breaking News
# Kabar Buleleng
Share This
About Dewata News
Dewata News [dot] Com merupakan salah satu media online yang ada di Bali. Bukan yang pertama dalam pemberitaan online, namun kami berusaha menyajikan informasi yang sebenarnya dan enak dinikmati. Seiring waktu, perlu ada informasi yang benar, cepat, tepat, akurat, dan bisa dipertanggungjawabkan. Dengan hadirnya Dewata News [dot] Com, kami berharap dapat menjadi Media Partner Informasi Anda.
Kabar Buleleng
Label:
Breaking News,
Kabar Buleleng
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com