Denpasar, dewatanews.com - Memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di Kota Denpasar digalakkan seluruh instansi baik pemerintahan maupun swasta.
Desa Dangin Puri Kangin melaksanakan kegiatan pendataan penduduk non permanen dan sosialisasi protokol kesehatan kepada seluruh masyarakat diwilayahnya.
Perbekel Desa Dangin Puri Kangin, Wayan Sulatra saat dikonfirmasi mengatakan bahwa pendataan penduduk non permanen diwilayahnya ini sembari memberikan sosialisasi bagi seluruh masyarakat juga untuk selalu menerapkan protokol kesehatan.
"Pelaksanaan nya terkait juga dengan memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Kami melaksanakan kegiatan ini menyasar 7 banjar di wilayah kami.
Kami menyasar penduduk non permanen dan masyarakat yang tinggal di wilayah kami yang belum melapor tempat tinggal. Serta penduduk luar provinsi, dan dari kabupaten lain. Kegiatan digiatkan oleh kadus, kelihan, tokoh masyarakat, babinsa, linmas dan pecalang dari jam 8 sampai jam 10 malam," ungkapnya.
Pendataan warga apabila ber KTP diluar Kota Denpasar diharapkan melaporkan diri ke kadus dan kades setempat untuk dibuatkan surat domisili.
Kegiatan ini juga diisi himbauan mengikuti protokol keaehatan memutus mata rantai penyebaran covid-19.
Lebih lanjut dikatakan nya, banyak yang pihak kami lakukan terkait kegiatan ini yaitu tertib administrasi bagi penduduk pendatang. "Harapan nya tentu penduduk kami tetap dengan menerapkan protokol kesehatan dan juga tetap mematuhi tertib administrasi kependudukan" ujarnya.
8/10/20
Home
Breaking News
Kabar Denpasar
Putus Penyebaran COVID-19, Desa Dangin Puri Kangin Gelar Pendataan Penduduk Non Permanen
Putus Penyebaran COVID-19, Desa Dangin Puri Kangin Gelar Pendataan Penduduk Non Permanen
Tags
# Breaking News
# Kabar Denpasar
Share This
About Dewata News
Dewata News [dot] Com merupakan salah satu media online yang ada di Bali. Bukan yang pertama dalam pemberitaan online, namun kami berusaha menyajikan informasi yang sebenarnya dan enak dinikmati. Seiring waktu, perlu ada informasi yang benar, cepat, tepat, akurat, dan bisa dipertanggungjawabkan. Dengan hadirnya Dewata News [dot] Com, kami berharap dapat menjadi Media Partner Informasi Anda.
Kabar Denpasar
Label:
Breaking News,
Kabar Denpasar
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com