Klungkung, dewatanews.com - Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta kembali ingatkan masyarakat untuk bisa mengikuti imbauan pemerintah tentang jam buka pasar. Masyarakat juga diimbau agar bisa menjaga jarak aman dan selalu menjaga kebersihan. Hal itu disampaikan saat memantau situasi Pasar Satria Desa Paksebali dan Pasar Kusamba, Sabtu (4/4) pagi.
Melalui pengeras suara yang terpasang diatas mobil, Bupati Suwirta memberi imbauan kepada masyarakat. Untuk jam buka pasar yang dimulai dari pukul 07.00 wita hingga pukul 15.00 wita, masyarakat baik itu pedagang maupun pembeli diminta untuk bisa mengatur waktu kunjungan ke pasar agar tidak menumpuk di jam awal.
Selain itu, imbauan juga diberikan kepada sejumlah pengemudi angkutan umum agar menjaga jarak penumpang didalam angkutan. Semua ini dilakukan sebagai upaya pencegahan penyebaran wabah covid-19.
“Ini semua untuk kesehatan dan keselamatan kita bersama,” ujar Bupati Suwirta.
Pantauan pagi itu diakhiri dengan melihat situasi pelabuhan tradisional Banjar Bias Kusamba. Selain aktifitas bongkar muat dengan sampan tradisional, terlihat pula sejumlah masyarakat yang akan menyeberang melakukan persembahyangan ke pulau Nusa Penida.
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com