Laka Lantas OC Sepeda Motor Tabrak Pohon Tumbang - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

3/8/19

Laka Lantas OC Sepeda Motor Tabrak Pohon Tumbang


Buleleng, Dewata News.Com - Dalam cuaca gelap terjadi kecelakaan lalu lintas (laka lantas) "Out of Control" (OC) yang di jalan jurusan Singaraja – Lovina Km 5.500  wilayah Desa Tukadmungga, Kecamatan/ Kabupaten Buleleng pada hari Kamis (07/03) sekitar pukul 04.00 Wita yang melibatkan sepeda motor Honda Vario DK-6768-VQ. Serangkaian Penyepian, belum Ngembak Geni yang waktunya pukul 06.00 Wita.

Saat terjadi kejadian sepeda motor Honda Vario DK-6768-VQ dikendarai Kadek Darmayasa (31) alamat Jln. Camar No.5 Kelurahan Kaliuntu, Singaraja mengalami patah tulang pipi kanan dan kiri, patah tulang di atas mata, pendarahan di otak, tidak sadarkan diri, di rawat di RSU Paramasidhi Singaraja selanjutnya di rujuk ke RSUP Sanglah, Denpasar.

Kronologis kejadiaan laka lantas tersebut, seperti dilansir Humas Polres Buleleng, bermula dari sepeda motor Honda Vario DK-6768-VQ datang dari arah barat menuju ke timur. Pada saat melintas di tempat kejadian, pengendara sepedap motor tidak memperhatikan ada pohon tumbang yang melintang ditengah jalan, karena kondisi gelap.

Akibatnya, sepeda motor menabrak pohon tumbang yang melintang di tengah jalan tersebut dan akhirnya terjadi laka lantas tunggal.

Penyebab kecelakaan lalu lintas tersebut masih dalam penyelidikan Unit Laka Sat Lantas Polres Buleleng. (DN - TiR).--

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com