Buleleng, Dewata News. Com — Dinas Sosial Kabupaten Buleleng bersama Koordinator Kegiatan Kesejahteraan Sosial (K3S) Kabupaten Buleleng melaksanakan kegiatan sosial menyambut Hari Raya Nyepi – Tahun Baru Saka 1941 dan HUT ke- Kota Singaraja Tahun 2019.
Kegiatan social yang diselenggarakan hari Selasa (05/03) itu menyasar Panti Asuhan Ananda Seva Dharma di Desa Sangsit, Kecamatan Sawan dan Panti Asuhan Destawan di Desa Sawan, Kecamatan Sawan dengan membagikan sembako yang dilakukan Ketua K3S Buleleng Ny.Aries Sujati Suradnyana didampingi Kepala Dissos Buleleng Gede Sandhiyasa.
Untuk diketahui, bahwa Panti Asuhan Ananda Seva Dharma di Desa Sangsit menampung 37 anak asuh. Selaku Ketua K3S Buleleng, Ny.Aries Sujati Suradnyana menyempatkan diri untuk mengajari anak-anak panti asuhan belajar membuat sulaman kain, dan berharap anak-anak panti asuhan punya keterampilan dan kegiatan positif. ”Ini menambah produktivitas anak-anak panti”, ujar Ny.Aries Sujatia Suradnyana.
Ir.Gusti Ayu Aries Sujati disapa Mas Aries Sujati yang maju sebagai Caleg Nomor Urut 3 DPRD Provinsi Bali Dapil Buleleng dari PDI Perjuangan ini berharap, ke depan kuantitas bantuan yang diberikan meningkat. Hal ini diperlukan, mengingat kebutuhan pokok dari anak-anak ataupun penghuni panti asuhan juga semakin meningkat. Dengan begitu, pemerintah dapat membantu memenuhi kebutuhan tersebut. ”Sesuai dengan kebutuhan, kami harapkan kuantitas dari bantuan dapat ditingkatkan”, ujarnya.
Sementara di Panti Asuhan Destawan menampung 35 orang anak asuh yang sebagian besar merupakan anak laki-laki berjumlah 29 orang.
Selaku Ketua Panti, Ketut Suterisna mengaku sangat terbantu dengan adanya kegiatan pembagian sembako ini, sehingga berharap ke depan pemerintah tetap memperhatikan panti asuhan, karena pihaknya sangat butuh bantuan pemerintah untuk mengurus panti asuhannya dalam hal kebutuhan pokok.
”Kegiatan ini sangat membantu kami untuk memenuhi kebutuhan anak-anak”, ujar Ketut Suterisna. (DN ~ TiR).—
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com