Buleleng, Dewata News. Com - "Ingin memperbaiki lembaga Dewan di Kabupaten Buleleng khususnya, jika Hyang Widhi Wasa memberkati dan sesuai hati nurani masyarakat memberikan kepercayaan menjadi Anggota DPRD Buleleng dari Partai Hanura", kata Putu Arya Gunawan dalam obrolan sore sambil menikmati hangatnya kopi hitam di rumah kediamannya Jalan Kresna Singaraja, Selasa (12/03).
Sebagai Caleg Nomor Urut 2 DPRD Kabupaten Buleleng Dapil Kecamatan Buleleng Partai Hanura, Arya Gunawan menyadari dari sosok pensiunan birokrasi hanya dengan bekal idealisme dan komitmen memperjuangkan kesejahteraan masyarakat melalui Lembaga DPRD Kabupaten Buleleng, setelah masyarakat memberikan kepercayaan.
Menurut Arya Gunawan, caleg yang ingin menang, di samping media sosial, caleg juga harus melakukan blusukan dari rumah ke rumah menyampaikan, bahwa kerja untuk rakyat, sehingga mendengar aspirasi masyarakat itu wajib.
"Sebagai mantan Camat Buleleng, hal itu dilakukan dari desa ke desa, blusukan rumah ke rumah di wilayah kecamatan Buleleng", aku mantan Sekretaris KPU Provinsi Bali ini yang telah pensiun sebagai ASN.
Bahkan, Arya Gunawan kelahiran Kelurahan Liligundi ini dengan tulus di medsos menyampaikan komitmen kesiapan menjadi "bapak angkat'' Kelurahan Banjar Tegal, apabila dipercaya .
Kenapa? Selain belum ada tokoh masyarakat di Banjar Tegal sebagai Caleg, Arya Gunawan melihat lokasi wilayah kelurahan di depan mata. "Hanya terpisahkan jalan Ngurah Rai. Padahal ada caleg yang berlokasi di wilayah kelurahan Banjar Tegal tapi kurang koperatip", imbuhnya.
Dikonfirmasi, alasan memilih Jokowi menjadi Presiden RI dua periode, "karena kita semua adalah orang daerah, dan daerah membutuhkan pembangunan, dan Bapak Jokowi yang mampu melakukan itu. Dan, sosok kesederhanaan yang merakyat".
Mantan Kepala Inspektorat Wilayah Kabupaten (Itwilkab) Buleleng ini juga menyatakan, bahwa di era revolusi 4.0 ini akan membangkitkan peran serta generasi milineal dalam membangun demokrasi yang berkualitas. (DN - TiR).--
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com