Bali Aga Menuju Desa Wisata - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

1/8/19

Bali Aga Menuju Desa Wisata


Bali Aga yang rencananya dikembangkan sebagai ”Desa Wisata” harus dikaji apa daya tarik Bali Aga yang paling kuat, mengingat persaingan yang sangat ketat di sektor pariwisata. Juga harus dianalisa pangsa  pasar yang kita rencanakan dimana daya tarik itu akan ditawarkan.(What  and where Bali Aga has to offer).

Icon Bali Aga
Patung di Desa Sidatapa, kemungkinan bisa digunakan sebagai Icon Bali Aga

Meskipun patung ini terletak di Desa Sidatapa, sebagai salah satu desa Bali Aga, tetapi menurut salah satu tokoh masyarakat Desa Sidatapa, Wayan Ariawan, patung ini memiliki pilosofi yang ada kaitannya dengan sejarah Bali Aga. 

Wayan Ariawan  menambahkan, bahwa komunitas "Buleleng Harmoni" sudah menyiapkan daya tarik yang bisa dikunjungi di Bali Aga oleh wisatawan mancanegara maupun wisatawan nusantara, di antaranya Rumah traditional Sidatapa (Bale gajah tumpang salu), bintang bali selfie, Hutan tukad langkeng, kubu hobbit, rumah traditional Pedawa, kubu alam Tigawasa, pondok Tista, serta  obyek air terjun dan swalayan buah terbuka masih di tata. - Made Tirthayasa.--

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com