Siswa SMAN Bali Mandara Raih Juara 1 Gelora Esai Nasional - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

11/26/18

Siswa SMAN Bali Mandara Raih Juara 1 Gelora Esai Nasional


Buleleng, Dewata News. Com - Siswa SMAN Bali Mandara, Ni Ketut Candra Puspita, mampu meraih hasil maksimal dalam gelaran lomba Gelora Esai Nasional yang diselenggarakan Badan Eksekutif, Republik Mahasiswa Universitas Pendidikan Ganesha, Sabtu, 24 November 2018. Ia berhasil menyisihkan 7 finalis lainnya dari beberapa sekolah se-Indonesia untuk dinobatkan sebagai juara 1 dalam lomba esai tingkat SMA/SMK/Ma tersebut. Dari tema yang diberikan panitia tentang “Tantangan Pendidikan Politik Menyambut Pemilu 2019,” Candra mengusung ide esai dengan judul “Insara dan Petik (Investasi Suara dan Pendidikan Politik).” 

Lewat bimbingan pembina, I Gede Rio Andre Sutrisna, ia mengembangkan idenya yang ia harapkan dapat diterapakan oleh pemerintah dan masyarakat untuk terciptanya pemilu yang lebih berkualitas dari segi penyelenggara, politikus, dan pemilih. Ia mendapat ide ini dari permasalahan politik yang ada di masyarakat yang ia rasakan sendiri saat pilkada 2018 yang berlangsung beberapa waktu lalu. 

Candra mengungkapkan bahwa seorang pemimpin sebaiknya melakukan investasi suara dengan mendekatkan diri pada masyarakat, melakukan kegiatan positif serta melakukan kegiatan kemasyarakatan sebelum pemimpin tersebut dikenal oleh masyarakat sebagai calon pemimpin. Dalam investasi suara ini juga, pemimpin diharapkan mengalihkan biaya pembuatan baliho dengan melakukan kegiatan positif yang membuat masyarakat mengenal pemimpin tersebut dikenal secara langsung. 

Dalam ide ini juga, ia berharap agar partai politik lebih selektif dalam memilih pemimpin yang akan diajukan untuk mengikuti pemilu, salah besar jika partai politik memilih calon dari segi kekayaan atau kekuasaan yang dimilikinya, tapi disini partai politik harus benar-benar melihat keseharian dari calon tersebut, riwayat kinerjanya, latar belakang keluarganya, jiwa kepemimpinannya, hubungannya dengan masyarakat dan lain sebagainya, karena selama ini banyak calon pemimpin yang maju itu tidak sesuai dengan kriteria, misalnya ada yang mantan tahanan KPK. Solusi ini diharapkan dapat mencetak pemimpin yang sesuai dengan harapan rakyat dan sesuai dengan kriteria pemimpin yang sebenarnya. 

Dengan persiapan yang diselingi persiapan UAS dan kegiatan sekolah yang padat, Candra berhasil menunjukkan bahwa orang yang sibuk adalah orang yang bisa melakukan kegiatan lain yang positif disela-sela kesibukkannya.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com