Peran Serta Masyarakat Diperlukan Untuk Menjaga Lingkungan Tetap Nyaman - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

8/3/18

Peran Serta Masyarakat Diperlukan Untuk Menjaga Lingkungan Tetap Nyaman


Denpasar, Dewata News. Com - Demi menjaga keamanan dan kenyamanan di Kota Denpasar tentu peran masyarakatlah yang harus ikut terlibat di dalamnya. Begitupula dengan keberadaan tempat hiburan malam dan cafe remang-remang yang terus menjamur yang mustinya segera bisa dikondisi dengan baik. Selain peran masyarakat juga tentu peran pemerintah yang juga harus ikut terlibat didalamnya," ujar I Gusti Agung Ronny Indra Wijaya, Jumat (3/8)

Mendengar Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) Kota Denpasar bersama Tim Gabungan TNI/Polri yang sudah gencar-gencarnya melaksanakan penertiban dan sidak dengan menyasar beragam tempat hiburan malam. "Pastinya ini bisa menjadi sebuah kehormatan yang patut dibanggakan, sebab bisa menetralisir kawasan yang dirasakan menjadi sarangnya penyakit masyarakat," terangnya.

Semestinya peran pemerintah seperti ini yang musti kita mau yakni bisa ikut menjaga kawasanya dengan baik. Mungkin peran Saya kedepan bila dipilih rakyat untuk maju menjadi calon legeslatif (caleg) DPRD Bali dari Partai NasDem dapil Kota Denpasar nomor urut 5 menurtnya yang utama harus dilakukan adalah bisa menjadikan kawasan Kota Denpasar terbebas dari yang namanya penyakit masyarakat. "Paling tidak Saya bisa menetralisir keberadaan hiburan malam dan cafe remang-remang agar tidak terus berkembang dan menjamur keberadaanya," ucapnya.

Lebih lanjut dikatakan, dari seluruh hiburan malam dan cafe remang-remang yang sudah dilakukan penertiban oleh para petugas Sat Pol PP maupun dari unsur masyarakat Desa setempat. Dirasakan banyak para pekerjanya tidak memiliki identitas (KTP). Ini juga menjadi problem besar dimasyarakat, sebab identitas KTP itu penting untuk menunjukan jati diri kita sebagai warga negara yang taat aturan dan hukum. Begitupala dengan para pelaku usaha di dalamnya harus juga jelas terkait usaha apa yang dijalani. "Bukan sebaliknya membuat usaha penyakit masyarakat seperti hiburan malam dan cafe remang-remang. Jika dirasakan melanggar aturan tentu ini sudah melanggar aturan namanya," imbuhnya

Ditambahkan, semoga permasalahan seperti ini tidak terus terjadi di Kota Denpasar. Apalagi sesuai keinginan Walikota Denpasar, I.B Rai Darmawijaya Mantra agar bisa menciptakan Kota Denpasar yang layak huni, dan terbebas dari yang namanya penyakit masyarakat. Tujuanya menjadikan Kota Denpasar yang bersih, nyaman, dan aman. Karena Kota Denpasar sendiri menjadi salah satu destinasi kunjungan wisatawan. (DN - BdI)

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com