Persiapan Asian Games Timnas Kabaddi TC di India - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

7/10/18

Persiapan Asian Games Timnas Kabaddi TC di India

Maryoto Subekti © Foto by Ist
Denpasar, Dewata News. Com - Dalam menghadapi Asian Games 2018, tim nasional (timnas) kabaddi Indonesia melakoni Tranning Camp (TC) ke India. Timnas kabbadi Indonesia yang berkekuatan 25 atlet putra dan putri, serta 6 ofisial dengan manejer, IB Gana itu telah dilepas keberangkatnnya oleh Ketua Umum PP FOKSI, IGB. Alit Putra beberapa

waktu lalu menuju New Delhi, India. “Selama satu bulan para atlet dan pelatih kabbadi TC di India, sekaligus melakukan uji coba dengan beberapa tim tangguh di India,” ujar Sekjen PP FOKSI, Maryoto Subekti, Selasa (10/7).

Dikatakan, selama lima kali atlet dan pelatih harus selalu menjaga kesehatan, sehingga pelatihan dapat dijalankan secara maksimal. Diakuinya, TC ke India

diharapkan mampu membuat atlet kabaddi Indonesia memperoleh pelajaran dan mematangkan teknik yang sudah diberikan para pelatih timnas, selama berlatih di GOR Lila buana Denpasar. “Dengan tambahan ilmu selama TC di India nantinya akan mampu meningkatkan potensi atlet dan pelatih sehingga menambah percaya diri dan tidak ada keraguan lagi dalam mengatasi para lawannya di Asian Games 2018 menatang,” terangnya.

Lanjutnya, Kabbadi bakal dipertandingkan mulai tanggal 19-24 Agustus 2018 di

teater Garuda Taman Mini Indonesia Indah (TMII) di Jakarta. “Pihaknya juga berharap doa restu seluruh masyarakat di tanah air agar timnas kabbadi putra dan putri Indonesia mampu menorehkan prestasi serta mengharumkan nama bangsa dan negara, di Asian Games nanti,” ucapnya.

Ditambahkan, dengan mengedepankan TC ke India ini akan bisa memberikan nilai positif buat atlet timnas Kabbadi, sebab lawan yang sering ditakuti setiap event pertandingan akan memberikan keberanian. Kemungkinan rasa takut tersebut akan hilang. Inilah tujuan TC ke India, selain menguatkan mental atlet juga untuk mengetahui sejauh mana kekuatan timnas Kabbadi Indonesia selama latihan. (DN - BdI)

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com