Badung, Dewata News. Com - Anggota Unit Lalu Lintas Polsek Kuta Selatan, Aipda I Made Nadia dan Aiptu I Ketut Panca Wiyawan memberhentikan pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm di depan Hotel BNDCC, Nusa Dua, Badung, Kamis (26/7). Lucunya, pengendara yang diketahui bernama Ilyas yang berasal dari Los Angeles, Amerika Serikat ini sudah membawa dua helm tapi digantung di bagian belakang motornya.
Aipda I Made Nadia menceritakan, kejadian itu berawal ketika dirinya sedang melaksanakan kegiatan simulasi menjelang IMF-WB Annual Meeting 2018 di kawasan Nusa Dua. Ia bersama temannya mendapat tugas jaga di depan pintu keluar Hotel BNDCC.
“Saya menemukan bule yang mengendarai sepeda motor tidak memakai helm. Saya stop dan bertanya kenapa tidak memakai helm?,” kata I Made Nadia.
Ditanya seperti itu, bule itu langsung meminta maaf kepada polisi. Alasannya tidak menggunakan helm karena ia tidak akan pergi jauh dan masih dalam kawasan Nusa Dua.
Mendengar penjelasan bule yang sudah fasih berbahasa Indonesia itu, Aipda I Made Nadia bersama temannya langsung memberikan pemahaman tentang aturan berlalu lintas di Indonesia, bahwa setiap pengendara sepeda motor wajib memakai helm.
Selanjutnya Aiptu I Made Nadia langsung mengambil salah satu helm yang digantung itu dan memakaikannya di kepala Ilyas. Teguran simpatik ini merupakan salah satu upaya preventif Polantas dalam mencegah terjadinya fatalitas kecelakaan lalu lintas.
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com