Buleleng, Dewata News.Com — Berbagai kegiatan, di antaranya jalan sehat, donor darah, maupun pasar murah dan lomba tradisional lainnya serta apel krida mewarnai peringatan 71 Tahun Hari Koperasi Tahun 2018 di Taman Kota Singaraja, Jumat (06/07).
Ratusan pegawai Koperasi, pegawai SKPD lingkup Pemkab Buleleng dan masyarakat ambil bagian dalam kegiatan yang dimulai sekitar pukul 06.30 Wita, diawali dengan apel Krida yang dipimpin Wakil Bupati Buleleng dr. I Nyoman Sutjidra,Sp.OG dilanjutkan dengan jalan sehat dan lomba tradisional.
Peserta jalan sehat yang dilepas Wabup Sutjidra ini mengambil rute, start di Taman Kota Singaraja, menuju jalan A.Yani, jalan Dewi Sartika, jalan Udayana, dan kembali ke Taman Kota Singaraja.
Ketua Panitia Hari Koperasi ke-71 Nengah Tenaya dalam laporannya mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memasyarakatkan Koperasi dan mempererat persatuan dan kesatuan serta tali persaudaraan antar gerakan Koperasi se-Kabupaten Buleleng.
”Melalui kegiatan Hari Koperasi yang mengusung tema “Penguatan Koperasi Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Nasional”, diharapkan dapat memompa semangat berkoperasi, sehingga koperasi sebagai sokoguru perekonomian Nasional mampu meningkatkan laju perekonomian Nasional secara umum dan Kabupaten Buleleng khususnya,” harapnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Buleleng I Nyoman Sutjidra dalam sambutannya mengatakan, ada beberapa langkah yang harus dilakukan, seperti pemberdayaan koperasi secara terstruktur dan berkelanjutan, mampu menyelaraskan perekonomian, mempecepat pertumbuhan ekonomi, mengurangi tingkat pengangguran, menurunkan tingkat kemiskinan, memperbaiki pemerataan pendapatan masyarakat.
Wabup Sutjidra menambahkan, Koperasi harus bisa menunjukkan perannya dalam mendorong dan menumbuh kembangkan usaha di berbagai sektor di masyarakat.
”Saya mengucapkan rasa terimakasih kepada seluruh Gerakan Koperasi yang tetap eksis dan selalu memberikan dukungan dalam memajukan koperasi di tengah-tengah persaingan yang semakin kompetitif,” ungkapnya. (DN ~ TiR).—
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com