Buleleng, Dewata News. Com — Gelaran Twin Lake Festival kembali diselenggarakan dari tanggal 04 – 07 Juli 2018. Panggung utama di tepi Danau Buyan pun akan berubah posisi, mengingat kondisi perairan Danau Buyan yang sangat tinggi.
Hal tersebut diungkapkan Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana, ST saat ditemui usai meninjau persiapan Twin Lake Festival tahun 2018 di pelataran Danau Buyan, Desa Pancasari, Kecamatan Sukasada, Jumat (29/06).
Bupati Agus Suradnyana menjelaskan perubahan posisi panggung utama ini menyesuaikan dengan situasi dan kondisi yang ada di lapangan. Saat ini, Danau Buyan mengalami pasang yang menyebabkan pelataran tempat panggung utama pada Twin Lake Festival sebelumnya terendam.
”Hal ini merupakan kondisi alam yang tidak bisa dihindari. Kita tidak bisa memaksakan, karena ini fenomena alam. Maka dari itu kita rubah posisi panggung," jelasnya.
Dengan kondisi seperti ini, menurut Bupati PAS, pemerintah menjadi tahu bentang alam sesungguhnya dari Danau Buyan. Kadang-kadang surut dan kadang-kadang pasang. Oleh karena iti, kondisi Danau Buyan menjadi refleksi untuk penataan ke depan kapan waktu terbaik saat pasang maupun surut.
"Kita menjadi tahu sekarang kondisinya seperti ini dan penataan Danau Buyan akan disesuaikan dengan kondisi tersebut," ujar Bupati PAS.
Disinggung mengenai penataan Danau Buyan ke depan, Bupati PAS menambahkan, Balai Wilayah Sungai (BWS) telah mendesain dan menggambar penataan selanjutnya. Karena menyangkut anggaran, Pemkab Buleleng sendiri sifatnya menunggu. Penataan ditanggung oleh BWS dan desainnya sudah selesai, termasuk penataan komprehensif mulai dari antisipasi air pertanian yang mengandung zat kimia sampai dengan jogging track. (DN ~ TiR).—
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com