Edy Purwadi Silitonga ke Sibolga, RRI Singaraja Dikendalikan Ferdy Kusno - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

4/10/18

Edy Purwadi Silitonga ke Sibolga, RRI Singaraja Dikendalikan Ferdy Kusno


Buleleng, Dewata News. Com — Setelah selama satu tahun lima bulan menjabat Kepala LPP RRI Singaraja, Drs. Edy Purwadi Silitonga digeser untuk menduduki jabatan Kepala RRI Sibolga, Sumatra Utara. Penggantinya? Oleh LPP RRI Pusat menetapkan Ferdy Kusno, S.Sos, M.Si sebagai Kepala LPP RRI Singaraja yang sebelumnya mengawal LPP RRI Palangkaraya, Kalimantan Tengah.

Serangkaian proses mutasi tersebut, Selasa (10/04) di Wantilan Laksana Budaya LPP RRI Singaraja digelar acara serah terima jabatan (sertijab) ditandai dengan penandatanganan berita acara sertijab disaksikan Direktur Tekonologi Media Baru LPP RRI, Rahadian Gingging.MK, maupun Wakil Bupati Buleleng dr.Nyoman Sutjidra, Sp.OG.

Selaku Direktur Teknologi Media Baru, Radian Gingging.MK mengatakan, bahwa rotasi mutase yang dilakukan di jajaran LPP RRI memang begitu cepat. Bahkan, ada yang baru menjabat selama empat bulan terkena rotasi,dan itu semua tidak terlepas dari kebutuhan organisasi.

Sementara H.Ferdy Kusno selaku Kepala LPP RRI Singaraja yang baru mengatakan, dalam tugasnya sebagai abdi negara telah melanglang buana, dari Sulawesi Selatan, Jawa Timur, hingga tanah Papua,sehingga telah banyak mengenyam asam garam dalam menakhodai RRI.

”Sebagai warga masyarakat yang baru memohon kepada Bapak Wakil Bupati Buleleng untukmenerimanya danpihaknya juga siap bekerjasama dengan seluruh stakeholder yang ada, baik dari pemerintah maupun tokoh-tokoh masyarakat dan siap menyukseskan program pemerintah.

Wabup Buleleng Nyoman Sutjidra pada kesempatan itu lebih menekankan terhadap kerjasama yang terjalin selama ini untuk terus ditingkatkan, sebagaimana yang telah dirintis pejabat sebelumnya.

Serangkaian proses rotasi mutasi tersebut, pada kesempatan itu juga dilaksanakan serah terima Ketua Darma Wanita Persatuan Unit RRI Singaraja dari Nyonya Edi Purwadi kepada Nyonya Ferdy Kusno. (DN ~ TiR).—

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com