Dukung Swasembada Pangan, Babinsa Bantu Warga Panen Padi - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

11/7/17

Dukung Swasembada Pangan, Babinsa Bantu Warga Panen Padi


Buleleng, Dewata News. Com —Bhabinsa Koramil 1609-03/Seririt membantu kegiatan panen padi di Desa Umeanyar, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng, Senin (06/11).
 
Jajaran Kodim 1609/Buleleng, seperti yang digiatkan oleh Koramil 1609-03/Seririt secara aktif melaksanakan pengawalan dan pendampingan terhadap program swasembada pangan, di wilayah Kabupaten Buleleng.
 
Seperti apa yang telah dicanangkan pemerintah dalam waktu tiga tahun Swasembada Pangan harus tercapai yang mendapatkan dukungan sepenuhnya dari Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI~AD). Seperti yang dilakukan oleh Koramil 1609-03/Seririt dalam melaksanakan pengawalan dan pendampingan di wilayah masing-masing.
 
Realisasi pengawalan seperti yang dilaksanakan Koramil 1609-03/Seririt melalui kegiatan Bhabinsa Desa Umeanyar, Kecamatan Seririt, Peltu Gede Merta bersama Kelian Subak Banyumati, Made Sudiarsa melaksanakan panen padi dengan harapan kegiatan ini dapat menggugah dan memotivasi masyarakat khususnya para petani. (DN ~ TiR).—

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com