PTMSI Buleleng Juara Umum Singaraja Cup 2017 - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

4/10/17

PTMSI Buleleng Juara Umum Singaraja Cup 2017


Buleleng, Dewata News. Com —Akhirnya Buleleng keluar sebagai juara umum pada kejuaraan tenis meja terbuka Singaraja Cup 2017, setelah mengantongi 3 emas dari 5 medali emas yang diperebutkan. Kejuaraan terbuka antar pengkab/pengkot tersebut diikuti 170 peserta yang turun pada kategori tunggal putra/putri, beregu putra/putri dan Divisi II non porprov.
 
Pertandingan final beregu putra dan beregu putri berlangsung Minggu (09/04) hingga pukul 22.30 Wita. Pada nomor beregu putra rubber set bertemu Buleleng A melawan Denpasar B, dimenangkan Buleleng B dengan skor 3 : 2. Kemenangan Komang Sugita dan Gede Teja Lazuardi diraih melalui perjuangan yang cukup alot, set demi set kedua tim saling mengejar angka untuk mengumpulkan poin, namun di set kelima pasangan Sugita dan Tedi dapat menyudahi dengan angka 3 : 2.
 
Pada posisi ketiga kembar ada PTMSI Denpasar A dan PTMSI Badung A. Namun kemenangan tim putra, tidak secemerlang tim beregu putri. Pasangan Siska dan Ria Damayanti harus menelan pil pahit saat berhadapan dengan tim dari Klungkung, berakhir dengan 2 : 3 untuk tim Klungkung.
 
Posisi ketiga diraih tim Buleleng B dan Denpasar A. Sementara di tunggal putra dan putri Buleleng belum terkalahkan, di tunggal putra Komang Sugita ditetapkan sebagai juara 1, menyusul Agus Juni Adyanto Pratama di posisi kedua dan di tempat ketiga Putu Teja Lazuardi dan Nyoman Yastawan.
 
Siska Pratiwi berhasil menyabet juara di klas tunggal putri setelah melibas Komang Anik Sudarnita dari Denpasar saat final.ada posisi ketiga ada Putu Dizza Asprilia Maharani Putri dan Kadek Puspawati. Kategori tunggal Divisi II, Wayan Rio Moka Perdana keluar sebagai jawara menyusul di tempat kedua Komang Agus Wira Dangin, sedangkan juara tiga kembar ada Cung Po dan Tjandra Kusuma sama-sama dari Denpasar.
 
Ketua panitia Made Lestariana yang juga selaku Wakil Ketua Pengkab PTMSI Buleleng mengatakan, kejuaraan kali ini sebagai ajang pemanasan bagi pemain Porprov Bali untuk tim Buleleng. Melalui kejuaraan ini Buleleng dapat mengetahui dan mengukur kemampuan atlet-atletnya.
 
Ketua Umum KONI Buleleng, Nyoman Arta Widnyana menyatakan cukup bangga terhadap hasil yang ditunjukkan tim Buleleng dengan berhasil menyabet 3 medali emas dari 5 emas yang diperebutkan. Dengan demikian Buleleng dapat tampil lebih maksimal lagi di Porprov Bali mendatang untuk mewujudkan 'Buleleng Jengah Mendulang Juara'.
 
Kejuaraan tenis meja Singaraja Cup 2017, berlangsung 3 hari mulai 7-9 April 2017, diikuti pengkab/pengkot se-Bali kecuali PTMSI Bangli, memperebutkan total hadiah Rp22.350.000.
(DN ~ TiR).

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com