Buleleng, Dewata News. Com — Sebagai salah satu upaya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan di sektor pertanian sesuai dengan potensi wilayah, dengan mengaktifkan peran lembaga subak dengan memberikan bantuan sepeda motor.
”Kegiatan penyerahan sepeda motor kepada subak dan subak abian, termasuk Majelis Alit, Banjar Adat Pakraman Buleleng murni program Pemerintah Kabupaten Buleleng tahun 2017,” kata Kepala Dinas Kebudayaan Kabupaten Buleleng Putu Tastra Wijaya saat melaporkan kegiatan yang diselenggarakan di Sasana Budaya Singaraja, Kamis (16/03) siang.
Terkait bantuan sepedamotor kepada para Kelian Banjar Adat dan Ketua Majelis Ait Desa Pakraman, disebutkan Tastra Wijaya, untuk menunjang kegiatan serta meningkatkan kwalitas pelayanan kepada krama adat dan krama desa Pakraman.
Ia juga menyebutkan, penyerahan bantuan sepeda motor sesuai dengan Surat Keputusan Bupati Buleleng Nomor 900/61/HK/2017 tentang pemberian bantuan hibah barang atau jasa kepada badan, lembaga, organisasi kemasyarakatan di Kabupaten Buleleng Tahun 2017.
Pada kesempatan itu Bupati Putu Agus Suradnyana secara bergiliran bersama Ketua DPRD Gede Supriatna, Sekda Buleleng Dewa Puspaka, dan Ketua Komisi IV DPRD Buleleng Ketut Wirsana secara simbolis menyerahkan kunci sepeda motor kepada Ketua Majelis Alit Desa Pakraman,Kelian Subak dan Kelian Subak Abian se-Kabupaten Buleleng.
Menurut Tastra Wijaya,penerima hibah iniberjumlah 535 orang, terdiri dari 6 unit sepeda motor untuk Majelis Alit, 14 unit sepeda motor untuk Kelian Banjar Adat Desa Pakraman Buleleng serta 306 unit sepeda motor untuk Kelian Subak dan 209 unit sepeda motor untuk Kelian Subak Abian.
Sumber dana yang digunakan untuk membiayai belanja hibah sepedfa motor untuk Banjar Adat dan Majelis Alit Desa Pakraman adalah APBD Buleleng tahun 2017 sebesar Rp270 juta. Sementara untuk Kelian Subak dan Kelian Subak Abian, juga APBD Buleleng tahun 2017 sebesar Rp.7.725.000.000,--
Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana dalam sambutannya menekankan,penyerahan sepeda motor tahun ini kepada Ketua Majelis Alit, Kelian Banjar Adat Pakraman Buleleng, maupun Kelian Subak dan Subak Abian se-Buleleng, karena sarana ini sangat diperlukan dalam meningkatkan partisipasi serta dukungannya dalam pembangunan pelestarian adat di Kabupaten Buleleng.
Bupati dua peirode ini juga menagatakan, bahwa bantuan ini sebagai bentuk upaya pemerintah dalampemberdayaan Desa Pakraman,Subak dan Subak Abian dalam mendorong dan memotivasi, sekaligus menguatkan sendi-sendi kehidupan di Bali melalui lembaga tradisional, sebagai warisan budaya bangsa.
”Dengan bantuan sepeda motor ini, Desa Pakraman, SubakdanSubak Abiandapat secara terus menerus membentengi Bali dalam menjaga kesucian Bali dan ketenteraman, kedamaian pulau Bali, serta bermanfaat bagi kelancaran tugas-tugas prajuru adat di Buleleng,” imbuhnya. (DN ~ TiR).—
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com