Denpasar, Dewata News. Com - Gubernur Bali Made Mangku Pastika secara resmi melantik Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Bali Ir. I Made Gunaja, M.Si sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Buleleng, pasca Bupati beserta Wakil Bupati Buleleng melaksanakan cuti di luar tanggungan negara untuk mengikuti kampanye pada Pilkada di Buelleng di tahun 2017 mendatang, Selasa (8/11) di Gedung Wiswa Sabha Kantor Gubernur Bali.
Jabatan Pelaksana Tugas menurut Gubernur Pastika memang sangat singkat, namun sangat strategis dalam meletakkan fondasi penyelenggaraan pemerintahan, terutama mempersiapkan kabupaten Buleleng memasuki tahun 2017 dengan struktur organisasi perangkat daerah yang baru, serta dalam periode kepemimpinan Bupati yang baru hasil Pemilukada. Untuk itu, Pastika dalam berpesan agar Pelaksana Tugas benar-benar memahami tugas dan wewenang serta kewajiban Kepala Daerah, sebagaimana ditentukan dalam peraturan perundang-undangan, serta seluruh ketentuan Pemilukada.
Ia juga menghimbau Pelaksana Tugas agar menjalin hubungan yang harmonis dengan DPRD karena sesuai Undang-Undang memiliki kedudukan setara dan mempunyai hubungan kerja yang bersifat kemitraan, bisa menjalin hubungan yang konstruktif dan hierarkhis dengan pemerintah provinsi agar terbangun sebuah manajemen pembangunan daerah Bali yang terintegrasi, serta dalam memfasilitasi pelaksanaan Pemilukada bisa mengoptimalisasikan koordinasi dan mengefektifkan komunikasi dengan seluruh pemangku kepentingan, seperti KPUD, Panwaslu, Unsur TNI/POLRI, serta dengan pemuka masyarakat dan pemuka agama.
Jabatan Pelaksana Tugas menurut Gubernur Pastika memang sangat singkat, namun sangat strategis dalam meletakkan fondasi penyelenggaraan pemerintahan, terutama mempersiapkan kabupaten Buleleng memasuki tahun 2017 dengan struktur organisasi perangkat daerah yang baru, serta dalam periode kepemimpinan Bupati yang baru hasil Pemilukada. Untuk itu, Pastika dalam berpesan agar Pelaksana Tugas benar-benar memahami tugas dan wewenang serta kewajiban Kepala Daerah, sebagaimana ditentukan dalam peraturan perundang-undangan, serta seluruh ketentuan Pemilukada.
Ia juga menghimbau Pelaksana Tugas agar menjalin hubungan yang harmonis dengan DPRD karena sesuai Undang-Undang memiliki kedudukan setara dan mempunyai hubungan kerja yang bersifat kemitraan, bisa menjalin hubungan yang konstruktif dan hierarkhis dengan pemerintah provinsi agar terbangun sebuah manajemen pembangunan daerah Bali yang terintegrasi, serta dalam memfasilitasi pelaksanaan Pemilukada bisa mengoptimalisasikan koordinasi dan mengefektifkan komunikasi dengan seluruh pemangku kepentingan, seperti KPUD, Panwaslu, Unsur TNI/POLRI, serta dengan pemuka masyarakat dan pemuka agama.
Tak kalah penting, Pelaksana Tugas pun diharapkan mampu menjaga netralitas Pegawai Negeri Sipil (PNS) dalam pelaksanaan Pemilukada, melalui penegakan hukum secara tegas, sehingga aparatur tetap mengemban tugas sebagai abdi negara dan abdi masyarakat, dengan selalu mengedepankan profesionalitas, serta melaksanakan pelayanan publik yang adil dan tidak dskriminatif. “Pesan saya cuma itu, kalau semuanya bisa dijalankan dengan baik, saya yakin semuanya akan lancar-lancar saja dan sukses,” pungkas Pastika.
Disisi lain, Plt. Bupati Buleleng, Ir. I Made Gunaja, M.Si, saat diwawancara oleh awak media menyatakan dirinya akan melanjutkan program-program yang belum terlaksana di akhir tahun 2016 pasca pelantikan. Untuk itu Ia mengaku akan segera berkoordinasi secara eksternal dengan pihak DPRD maupun Forkompinda Kabupaten Buleleng, serta secara Internal bersama jajaran Pimpinan SKPD Kabupaten Buleleng, untuk mengetahui program yang sedang berjalan maupun belum untuk diprioritaskan segera dilaksanakan.
Disisi lain, Plt. Bupati Buleleng, Ir. I Made Gunaja, M.Si, saat diwawancara oleh awak media menyatakan dirinya akan melanjutkan program-program yang belum terlaksana di akhir tahun 2016 pasca pelantikan. Untuk itu Ia mengaku akan segera berkoordinasi secara eksternal dengan pihak DPRD maupun Forkompinda Kabupaten Buleleng, serta secara Internal bersama jajaran Pimpinan SKPD Kabupaten Buleleng, untuk mengetahui program yang sedang berjalan maupun belum untuk diprioritaskan segera dilaksanakan.
“Segala informasi yang berkaitan dengan pembangunan Buleleng akan memudahkan roda pemerintahan kedepannya,” ujar Gunaja.
Terkait pelaksanaan Pemilukada, Ia menyatakan akan segera berkoordinasi dengan para Pimpinan SKPD untuk mengajak masing-masing jajarannya menjaga netralitas sehingga tercipta situasi yang stabil. “Jika semua pihak dilingkungan PNS netral, saya yakin kondusifitas akan terjaga,” imbuh Gunaja.
Untuk diketahui, Ir. I Made Gunaja, M.Si ditetapkan sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Buleleng melalui surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 131.51-10073 Tahun 2016 Tentang Penunjukan Pelaksana Tugas Bupati Buleleng Provinsi Bali. Dalam acara tersebut juga diselenggarakan serah terima Nota Pengantar Tugas Bupati Buleleng. (DN - HuM)
Untuk diketahui, Ir. I Made Gunaja, M.Si ditetapkan sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Buleleng melalui surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 131.51-10073 Tahun 2016 Tentang Penunjukan Pelaksana Tugas Bupati Buleleng Provinsi Bali. Dalam acara tersebut juga diselenggarakan serah terima Nota Pengantar Tugas Bupati Buleleng. (DN - HuM)
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com