Demi Kepuasan Pengunjung, MPRB Siap Adopsi Teknologi VR - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

11/11/16

Demi Kepuasan Pengunjung, MPRB Siap Adopsi Teknologi VR


Denpasar, Dewata News. Com - Pembenahan Monumen Perjuangan Rakyat Bali (MPRB) atau yang sering dikenal dengan Bajra Sandi tidak hanya dilakukan pada penataan fisik dan tampilan, namun juga saat ini monumen yang terletak di kawasan civic center itu juga aan dilengkapi teknologi Virtual Reality (VR)  untuk menunjang kepuasan pengunjungnya. Demikian terungkap  saat Tim dari Telkomsigma melakukan audiensi dihadapan  Wakil Gubernur Bali Ketut Sudikerta di Ruang Kerja Wakil Gubernur Bali, Kantor Gubernur Bali, Denpasar, Jumat (11/11).

“Ini merupakan teknologi yang sangat bagus untuk memberikan kepuasan dan kenyamanan bagi para pengunjung di Bajra Sandi,” jelas Sudikerta yang menurutnya dengan pemanfaatan teknologi tersebut  selain akan menjadi sumber pendapatan baru bagi Pemprov Bali juga akan menjadi media edukasi dan hiburan bagi pengunjung. 

Oleh karena itu, Sudikerta mengharapkan agar konten dan tampilan yang masuk ke dalam VR tersebut agar benar – benar dibuat dengan baik dan bagus dan mampu memberikan informasi mengenai MPRB itu sendiri dan juga Bali secara keseluruhan termasuk juga  program – program pembangunan yang dilaksnakan oleh Pemprov Bali. Selain penggunaan teknologi tersebut, Sudikerta juga menyoroti tentang rencana pemasangan kamera pemantau (CCTV) di areal monumen, ia juga meminta kamera pemantau  agar dapat juga dipasang di areal Lapangan Puputan Margarana  sehingga tidak ada blank spot di sekitar monumen. 

Hal tersebut di perlukan dalam upaya pengawasan dan keamanan di wilayah Bajra Sandi yang nantinya diharapkan mampu memberikan kenyaman bagi pengunjung.

Sementara itu Direktur Bisnis Data Center dan Manager Service Telkomsigma Andreuw Th.A.F mennjelaskan bahwa teknologi VR tersebut nantinya akan menggunakan sebuah perangkat yang bernama Hollow Lens. Hollow Lens tersebut berbentuk kacamata canggih dengan sebuah sistem yang nantinya akan memunculkan animasi yang seolah muncul di dunia nyata bagi pengguna kacamata tersebut. 

Lebih lanjut ia menyampaikan, dengan adanya alat ini, pengunjung dapat menegtahui secara langsung dalam bentuk virtual sejarah dan perkembangan dari bajra sandi dengan cara menghidupkan diorama yang ada di Bajra Sandi melalui animasi dalam kacamata tersebut. 

Ia juga menjelaskan selama 3 tahun ke depan pihaknya akan menangani dan mengawasi penggunaan alat tersebut termasuk juga pemeliharaan. Ia juga berjanji akan  mendesain content sesuai permintaan Wagub Sudikerta untuk dimasukkan ke dalam ssstem tersebut. (DN - Irp)

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com