Lumba-Lumba Terbaik Ada di Pantai Lovina Bali - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

9/20/16

Lumba-Lumba Terbaik Ada di Pantai Lovina Bali


Buleleng, Dewata News.com — Setelah dinobatkan sebagai pantai dengan warna pasir terbaik di dunia, berbagai fakta menarik tentang Pantai Lovina mulai terkuak.

Selama ini, wisatawan nusantara maupun mancanegara, memusatkan aktivitas wisatanya di daerah Bali Selatan seperti di Kuta, Uluwatu, Seminyak dan masih banyak lagi.
Tapi ternyata, keindahan alam di daerah Bali Utara tidak kalah mempesona dibandingkan dengan di daerah Bali lainnya.

"Daerah Kuta itu banyak dikunjungi wisatawan karena aksesbilitasnya yang serba ada. Tetapi kalau mau membandingkan keindahan alamnya, di daerah Utara itu momen sunset dan sunrise-nya sangat memukau," tutur I Wayan Putra Negara, Pemerhati dan Praktisi Pariwisata Bali, saat dihubungi Dewata News.com via telepon, Senen (19/09).

Wayan menambahkan, Pantai Lovina merupakan salah satu destinasi wisata yang sangat menarik untuk dikunjungi.

Pantai ini memiliki sejumlah keindahan alam yang dapat dinikmati para wisatawan, seperti pasir hitamnya yang unik, dan ombak laut yang sangat pas untuk surfing.

"Di Pantai Lovina, wisatawan dapat melihat gerombolan lumba-lumba yang hampir setiap hari muncul ke pesisir pantai. Bahkan, lumba-lumba terbaik ada di sini. Selain itu wisatawan mancanegara paling suka dengan pemandangan ini," pungkasnya. (DN – TiR).

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com