Buleleng, Dewata News.com — Karate cilik Lemkari Buleleng, Komang Sastrawan alias Komang Lolak, siswa Sekolah Dasar 2 Tamblang, Kecamatan Kubutambahan, Kabupaten Buleleng, Bali, Minggu (25/09) berangkat ke Jakarta untuk mengikuti persiapan menuju kejuaraan Cope Internasionale The Kayl 2016 yang diselenggarakan pada tanggal 12 – 18 Oktober 2016 di Luxembourg, Eropa.
Keberangkatan atlit binaan Ranting Lemkari di Desa Tajun tersebut, setelah Lolak berhasil mendulang prestasi kemenangan dalam ajan Olimpiade OIah Raga Nasional (O2SN) tingkat Sekolah Dasar 2016 di Jakarta.
Atas kemenangan yang diraih dalam laga tanding kelas -32 Kg kumite perorangan putra di ajangh O2SN tingkat Nasional, bulan Juli 2016 lalu mengantarkan Lolak sebagai karateka Lemkari Buleleng, Bali mengantongi tiket ke Cope Internasionale The Kayl yang berlangsung di Jerman.
Putra ketiga dari pasangan suami istri (pasutri) Wayan Sukerta – Kadek Manis Yoni yang tinggal di Banjar Pudeh Batu Barak, Desa Tajun, kini menjalani persiapan selama seminggu di Jakarta untuk mewakili Indonesia.
Wayan Sukerta yang dikonfirmasi saat penyerahan bantuan untuk dana keberangkatan oleh Ketua Umum Pengkab Lemkari Buleleng, I Nyoman Gede Wandira Adi, mengatakan sangat mengapresiasi pihak-pihak yang selama ini membantu putranya untuk mengukir prestasi hingga tingkat internasional.
Bantuan tidak hanya dari Ketua Umum Pengkab Lemkari Buleleng, namn secara spontanitas Ketua DPD Partai Golkar Buleleng, Putu Singyen, dan juga Sekertaris DPD Partai Golkar Provinsi Bali, Nyoman Sugawa Kori secara pribadi juga memberikan bantuan dana dukungan bagi karateka Lemkari Buleleng asal Desa Tajun ini.
“Selama ini, kami selalu mengawasi pelatihan yang dilakukan oleh pelatihnya di ranting. Prestasi Komang Sastrawan yang kami evaluasi selama ini, memang selalu menjadi juara pertama di tingkat setiap kejuaraan tingkat daerah hingga tingkat nasional. Sehingga memang pantas untuk dikirim ke kancah internasional,” ujar Ketua Harian Pengkab Lemkari Buleleng IB Lilik Sudirga Raka menambahkan.
Menurut sepuh Dewan Guru PB Lemkari ini, Lolak selama ini terus dibina dan dilatih di desa kawasan timur wilayah Buleleng oleh Ketut Suanda yang tak lain adalah kakek dari Komang Sastrawan.
”Lemkari Buleleng selalu memberikan dorongan bagi Lolak dalam segala hal untuk juara kumite putra tingkat nasional ini bisa terus berkiprah membawa nama besar Buleleng dan Indonesia pada umumnya ke kancah internasional,” imbuhnya. (DN – TiR).—
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com