Buleleng, Dewata News.com — Berbekal surat keterangan pemeriksaan kesehatan dari KPU Kabupaten Buleleng, dua bakal pasangan calon (paslon) bupati-wakil bupati untuk Pilkada Buleleng 2107, Sabtu (24/09) melakukan tes psikologis di RSUD Buleleng, Singaraja.
Dalam waktu yang bersamaan bakal paslon yang diusung PDIP dan Partai NasDem, yakni paket PASS di HATI 2017, Putu Agus Suradnyana-Nyoman Sutjidra serta bakal paslon dari jalur perseorangan atau independen, yakni Dewa Nyoman Sukrawan-Gede Dharmwijaya menjalani tes psikologis di Aula Wijaya Kusuma RSUD Buleleng.
Masing-masing bakal paslon yang tampak ceria diantar oleh masng-asing Ketua Tim Sukses/Pemenangan, seperti bakal paslon PASS diantar Ketua Tim Sukses Gede Supriatna dan bakal paslon SURYA diantar Ketua Tim Sukses IB.Susrama.
Kegiatan yang dipercayakan kepada IDI Cabang Buleleng ini harus mendatangkan dokter psikologi dari RSUP Sanglah, Denpasar, karena di Singaraja belum ada psikiater.
Tes kesehatan bagi para bakal paslon ini, menurut Ketua KPU Buleleng Gede Suardana, merupakan bagian dari tahapan Pilkada Buleleng 2017, sebelum bakal paslon ini ditetapkan menjadi paslon yang akan dipilih masyaakat pemilih.
Kegiatan tes psikologi bagi baal paslon pagi itu berlangsung selama 4 jam mendapat pengawalan keamanan dari sejumlah aparat Kepolisian yang dikendalikan Kabag Ops Polres Buleleng Kompol Made Joni Ardana Putra.
Salah seorang Tim yang menangani tes psikologis para bakal paslon Pilkada Buleleng, dr. Anak Ayu Sri Wahyuni,SP.KJ mengatakan, tes psikologis ini penting untuk siapa saja yang bakal menduduki suatu jabatan di pemerintahan maupun swasta .
Menurut dr.AA.Sri Wahyuni, dalam tes psikologis ini ditinjau dari kesehatan mental, psikologi dan psikiatri. ”Prikologi itu kan dasar, kalau kami memeriksa profil terkait kemungkinan-kemungkinan sakit mental karena beban kerjanya,” imbuhnya.
Pada dasarnya mereka yang menjalani tes psikologis ini, lanjut AA.Sri Wahyuni, sudah sehat, namun dengan diberikan berbagai tes akan diketahui kemungkinan-kemungkinan yang terjadi, sehingga diperlukan ketahanan mental.
Setelah menjalani tes psikologis,masing-masing bakal paslon akan menjalani tes kesehatan jasmani dan rohani pada hari Minggu (25/09) di RSUD Buleleng. (DN – TiR).—
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com