Wayang Wong ”Dewi Sita Melabuh Geni” Tampil Malam Ini di Bulfest - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

8/3/16

Wayang Wong ”Dewi Sita Melabuh Geni” Tampil Malam Ini di Bulfest


Buleleng, Dewata News.com — Sekaa Wayang Wong Teja Murti, Desa Tejakula sebagai salah satu khasanah seni budaya Buleleng menjadi warisan Dunia tak benda oleh UNESCO ikut memeriahkan dalam ajang Buleleng Festival (Bulfest) IV-2016 di Puri Kanginan, Singaraja, Rabu (03/08) mulai pukul 20.00 Wita malam ini.
 
Pada penampilan di panggung yang disiapkan Panitia Pelaksana Bulfest di Puri Kanginan, seperti dijelaskan Penasehat Sekaa Wayang Wong, Gede Komang, akan membawakan lako cerita ”Dewi Sita Melabuh Geni”.
 
Ditemui sejumlah awak media di Singaraja, Rabu (30/08) siang, Gede Komang yang Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng menyampaikan rasa bangga dengan diterimanya penghargaan UNESCO berupa sertifikat yang diserahkan Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana setelah diterima dari Dirjen Kebudayaan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan RI yang diwakili oleh Arie Budhiman pada acara pembukaan Bulfest IV-2016, Selasa (02/08) malam.

Gede Komang yang juga penari Wayang Wong tampil sebagai Kumbakarna menyebut, setiap pentas dari Sekaa Wayang Wong Teja Murti maupun Wayang Wong yang disakralkan pementasan secara khusus, selama ini lakon cerita yang dibawakan adalah Ramayana. ”Khusus Wayang Wong yang disakralkan hanya pentas di Pura Pemaksan dan Pura lainnya, di antaranya Pura Kahyangan Tiga Desa Pakraman Tejakula,” kata Gede Komang.
 
Pentas ”Dewi Sita Melabuh Gentuh” sebagai salah satu bagian episode Ramayana yang dibawakan Wayang Wong Tejakula di Puri Kanginan ini, diawali dengan penampilan Rindik Klasik dari Sekaa Rindik Desa Lemukih, Kecamatan Sawan.
 
Di harii kedua ajang Bulfest IV-2016, Rabu (03/08) pagi dilakukan kegiatan seni diwarnai dengan lomba mewatnai, mengggambar dan karikatur dikoordinir Disdik Buleleng, mengambil tempat di rumah jabatan bupati.

Sementara itu, mulai pukul 18.30 Wita di panggung utama, depan Tugu Singa penampilan band lokal, yakni Poleng Band. Setelah itu, disusul penampilan Harmonee Band serta Parade Balaganjur.
 
Masih di panggung utama, Ake Buleleng Band juga tampil selama satu jam, sebelum penampilan artis Bali dari Joni Agung Band.
 
Masyarakat Buleleng pecinta kesenian bondres, malam ini dapat menyaksikan penampilan Sanggar Dwi Mekar VS Sanggar Sunari Bajra di panggung utama, depan Tugu Singa. (DN ~ TiR).

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com