Salah satu peserta kategori duet
Buleleng,
Dewata News.com — Lomba karaoke
antar SKPD & BUMD lingkup Pemkab Buleleng sebagai program rutin Panitia HUT
Kota Singaraja kembali digelar di Wantilan Praja Winangun Kantor Bupati
Buleleng, Singaraja, Selaa (22/03).
Ketua Panitia Lomba Karaoke, Agus Widya Saputra menjelaskan tujuan lomba tersebut sebagai wadah dalam meningkatkan dan mengembangkan apresiasi seni di kalangan pegawai untuk meperkuat daya saing daerah dan sebagai sarana komunikasi seni. ”Sekaligus menumbuh kembangkan semangat sportivitas yang tinggi serta rasa kebersamaan antar pegawai,” kata Agus Wida Saputra mengawali laporannya.
Selain itu, lanjut Agus, jumlah keseluruhan
peserta lomba sebanyak 42 peserta yang dibagi menjadi 2 kategori, yaitu
kategori solo sebanyak 37 peserta dan kategori duet sebanyak 5 peserta.
Pemenang lomba akan mendapatkan hadiah berupa piala tetap dan uang pembinaan, untuk juari I sebesar Rp2,5 jjuta, Juara II sebesar Rp2 juta dan Rp1,5 juta untuk juara III.
Pemenang lomba akan mendapatkan hadiah berupa piala tetap dan uang pembinaan, untuk juari I sebesar Rp2,5 jjuta, Juara II sebesar Rp2 juta dan Rp1,5 juta untuk juara III.
Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana berharap memalui lomba ini, seluruh pegawai dapat menjalin rasa kebersamaan yang lebih baik lagi dengan berkumpul bersama-sama menyaksikan dan memberikan semangat kepada peserta lomba karaoke. (DN ~ TiR).—
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com