Ketut Rochineng, Foto (c) by : ist |
BULELENG di Tahun 2016
merupakan Tahun Politik. Kenapa?
Pasalnya, masyarakat di belahan Utara
pulau Dewata itu, saat ini tengah menyiapkan pesta perhelatan Pemilihan Kepala
Daerah (Pilkada) Tahun 2017.
Pada perhelatan Pilkada Buleleng 2017 nanti,
selain partai penguasa – PDIP yang sudah pasti mengusung bakal calon (balon) incumbent pasangan Putu Agus Suradnyana-Nyoman
Sutjidra (PASS), partai penguasa di era Orde Baru – Partai Golkar membangkitkan
Koalisi Bali Mandara (KBM) untuk mengulang sukses Pilgub Bali 2013 yang saat
itu mengusung Pasti-Kerta.
Pada pertemuan tahap awal kebangkitan KBM di
Singaraja, belum lama ini, Partai berlambang Pohon Beringin sudah memastikan mengusung balon Ketut Rochineng, SH.MH yang
sudah menyatakan kesiapan mengabdi untuk membangun Buleleng.
Untuk mengenal lebih dekat siapa Ketut Rochineng,
Dewata News secara khusus
menyimak sosok birokrat Ketut Rochineng, SH.MH., yang lahir pada 10 September 1958
asal Desa Petemon, Kecamatan Seririt, Buleleng sudah 38 tahun lebih
mengabdi sebagai PNS di Pemprov Bali.
Pengabdian ini selalu dilakoni Rochineng, sapaan akrabnya secara tulus
iklas tanpa mengharapkan hasil. Bahkan dalam
kesehariannya selalu peduli dengan lingkungan sosial di masyarakat. Sekalipun
sudah pensiun beliau ingin tetap ingin mengabdi dan peduli kepada masyarakat
miskin.
Bukti
pengabdian tersebut sudah dilakukan sejak lama, baik dalam organisasi sosial
maupun secara individual. Sederetan kegiatan sosial yang telah dilakukan
Rochineng, diantaranya memberikan bantuan bedah rumah, seperti di Desa
Penyabangan, Desa Panji, Desa Pacung, Kabupaten Buleleng dan Desa Seraya,
Kabupaten Karangasem.
Selain itu
juga memberikan bantuan beasiswa di Desa Songan, Kintamani, Bangli, bantuan
beras untuk korban bencana alam tanah longsor di Desa Batur, Kintamani, Bantuan
sembako dan pakaian di Panti Jompo di daerah Tabanan dan Denpasar serta bantuan
kursi roda bagi penyandang cacat di Kabupaten Tabanan, Jembrana dan Buleleng.
Sampai saat ini, kiprah sosialnya terus dilanjutkan dengan memberikan bantuan bedah rumah dan sembako kepada warga miskin dan masyarakat yang membutuhkan bantuan melalui hasil penjualan DVD album “Bali Shanti” yang diciptakan dan dinyanyikan langsung oleh Ketut Rochineng.
Ditengah
kesibukannya yang sangat padat sebagai seorang Birokrat di Pemprov Bali,
sekaligus sebagai pemimpin Ormas (Organisasi Masyarakat), bahkan juga menjadi
pemimpin organisasi olah raga di Federasi Olah Raga Karate Indonesia (FORKI)
Bali dan PELTI Bali serta menyandang predikat Kandidat Doktor Hukum di Program
S3 Universitas Udayana, juga sempat menciptakan lagu dan menyanyikan sendiri
sebagai Penyanyi Artis Bali pendatang baru.
Disamping itu, Rochineng saat ini sudah
mendirikan group band bernama “Rocky. N. Band” yang diisi oleh lima orang
musisi ternama dan berpengalaman, yakni Dewa Sujana sebagai Keyboard, Gitaris
dipegang Nonik, Cipluk menempati Drumer, Kadek Suwanda diposisi Keyboard dan
Kadek Sukana sebagai Bass dengan Vokalis langsung oleh Ketut Rochineng bersama
Penyanyi Pop Bali, Dek Ulik dan Widi Widiana. Group Musik Rocky. N. Band ini
telah melakukan Pagelaran Sosial dan Hiburan Rakyat dengan konser-konser hampir
setiap minggu ke desa-desa di Kabupaten Karangasem, Buleleng, Bangli, bahkan
sampai ke desa di Nusa Nusa Penida, Kabupaten Klungkung. (DN ~ *).
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com