Penilaian itu disampaikan Kasat Lantas Polres Buleleng AKP Nyoman
Sugianyar melalui Kanit Laka Ipda Ketut Sarjana setelah memaparkan data dari
angka-angka peristiwa laka lantas selama bulan Januari 2016, Kamis (04/02)
siang.
Peristiwa laka lantas dalam bulan Januari 2016 di wilayah hukumPolres
Buleleng terjadi 19 kasus yang merenggut korban jiwa meninggal dunia sebanyak 6
orang dan luka-luka 29 orang, dengan kerugian material Rp715 juta. Sementara peristiwa yang sama pada bulan
Desember 2015 sebelumnya, terjadi 28 kasus, dengan korban meninggal dunia – 14
orang dan luka-luka 48 orang, mengakibatkan korban material Rp165,9 juta.
Setahun
di Buleleng 270 Orang Meninggal Dunia
Seizin Kapolres Buleleng AKBP Harry Haryadi Badjuri, Kanit Laka Ketut
Sarjana menambahkan, peristiwa laka lantas selama Januari hingga Desember 2015 sebanyak
270 kejadian. Dari sejumlah kejadian itu, ternyata sebanyak 270 orang meninggal
dunia sia-sia di jalan akibat laka lantas. Sementara korban luka-luka sebanyak
443 orang dengan korban material menmcapai Rp670.950.000..
Jika dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun 2014, jelas Ketut
Sarjana, jauh mengalami tren penurunan. Sebab, selama tahun 2014 terjadi 434
peristiwa laka lantas dengan korban jiwa meninggal dunia 105 orang dan 741
orang korban luka-luka. Sedangkan korban material yang diakibatkan dari
peristiwa laka lantas itu, kisaran Rp940.400.000.
Kasat Lantas Polres Buleleng AKP Nyoman Sugianyar senantiasa mengkampanyekan keselamatan berlalu-lintas menggandeng
pemerintah untuk menekan terjadinya kecelakaan dalam berlalu-lintas, baik dengan
melancarkan penyuluhan kesekolah-sekolah, maupun perguruan tinggi, di samping
melakukan kegiatan rutin yang ditingkatkan melalui operasi razia 2-1 di jalan
raya. (DN ~ TiR).—
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com