Minggu (13/09) Porprov Bali XII Dibuka, Jalan Surapati Ditutup Mulai Jam 12 Wita - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

9/12/15

Minggu (13/09) Porprov Bali XII Dibuka, Jalan Surapati Ditutup Mulai Jam 12 Wita



       

Buleleng, Dewata News.com  Perhelatan Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Bali XII~Buleleng 2015 secara resmi akan dibuka Gubernur Bali Made Mangku Pastika di Stadion Mayor Metra Singaraja, pada hari Minggu (13/09) pada pukul 19.10 Wita sesuai agenda yang dirilis Panita Pelaksana kepada pers di Media Centre, Sabtu (12/09) sore.

    Namun pihak panitia melakukan pengalihan arus lalu-lintas di Jalan Surapati, khususnya depan Stadion Mayor Metra itu mulai pukul 12.00 Wita, seperti diungkapkan Ketua Umum Panitia Pelaksana Porprov Bali XII~Buleleng 2015, Nyoman Sutjidra sore itu.

    Dari Bidang Transportasi Panitia direncanakan untuk penutupan lalin Surapati barat, depan Jalan Pulau Maluku, pengalihan ke Jalan Hasanudin. Sedangkan penutupan lalu timur, depan jalan Pulau Lombok dialihkan ke Jalan Pulau Komodo.

    Wakil Bupati Buleleng selaku Ketua Umum Panitia Pelaksana Porprov Bali XII~Buleleng 2015, Nyoman Sutjidra mengharapkan masyarakat pengguna jalan untuk memaklumi demi sukses dan lancarnya pelaksanaan upacara pembukaan multievent dua tahunan itu di Buleleng.

    Didampingi Ketua Umum Ketut Koni Provinsi Bali Ketut Suwandi dan IGN.Oka Mahendra serta Ketua Panitia Pelaksana Porprov Bali/Ketua Umum Koni Buleleng Nyoman Artha Widnyana maupun Ketua Bidang Kehumasan Panitia Pelaksana Porprov Bali XII~Buleleng 2015, Made Supartawan, Nyoman Sutjidra secara rinci memaparkan agenda upacara pembukaan yang diawali dengan defile peserta dari masing-masing kontingen kabupaten-kota di Bali pada pukul 16.00 Wita. Kemudian dilanjutkan dengan hiburan Paduan Suara Harmoni Den Bukit yang menjadi Favorit se-Indonesia. Sementara pementasan selanjutnya pementasan tari penyambutan Kembang Deeng secara massal dari Sanggar Tari Werdi Komala.

   Merupakan acara inti pada upacara pembukaan,sekitar pukul 18.20 Wita adalah Penyulutan Api Porprov ke Kalderon, setelah pengibaran bendera Porprov Bali. Setelah itu dilakukan pembacaan Janji Atlet&Janji Wasit dilanjutkan dengan Laporan Ketua Umum Panitia Pelaksana porprov Bali XII~Buleleng 2015 yang akan disampaikan oleh I Nyoman Sutjidra.

    Selaku tuan rumah penyelenggaraan multievent duatahunan ini, Bupati Buleleng Putu Agus Suyadnyana menyampaikan sambutan selamat datang, kendati pada Sabtu (12/09) malam digelar welcome dinner kepada para pimpinan kontingen kabupaten-kota se-Bali, serta jajaran Koni Bali di halaman rumah jabatan bupati, jalan Ngurah Rai Singaraja.

    Setelah Gubernur Bali Pastika membuka secara resmi, dilanjutkan dengan penyerahan santunan kerpada keluarga Almarhum Wayan Agus Widiantara, pejudo Bangli yang meninggal saat laga tanding dengan pejudo Buleleng, beberapa waktu lalu.

    Usai upacara resmi, dilanjutkan dengan pementasan Fragmentari Sanggar Tari Santi Budaya serta pementasan Bondres Dwi Mekar. (DN ~ TiR).—

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com