Kadissos Buleleng Gede Komang serahkan cenderamata |
Buleleng, Dewata News.com - Dinas Sosial Kota Bandung Jawa Barat melaksanakan kunjungan kerja ke Pemerintah Kabupaten Buleleng khususnya ke Dinas Sosial Kabupaten Buleleng, Senin (28/09). .
Rombongan
dipimpin Kepala Bidang Pelayanan Sosial Dinsos Kota Bandung Dasep yang
diterima langsung Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng Gede Komang,
bertujuan untuk mengetahui langkah-langkah yang diambil oleh Pemerintah
Kabupaten Buleleng khususnya Dinas Sosial dalam penanganan masalah
kebencanaan baik bencana alam maupun bencana sosial.
Sesuai
dengan Program Aksi Strategis yang telah dicanangkan oleh Bupati
Buleleng, dimana penanganan masalah kebencanaan juga menjadi program
prioritas yang perlu mendapat perhatian khususnya dalam pemberian
pelayanan dan tanggap darurat bagi korban bencana. Sehingga tidak ada
korban bencana yang tidak mendapatkan pelayanan sosial baik melalui
pemberian bantuan buffer stock bencana seperti beras, pakaian, selimut,
matras dan paket permakanan.
Selanjutnya rombongan
melihat secara langsung Gudang Bencana yang ada di Dinas Sosial Buleleng
dan berbagi pengalaman dengan Taruna Siaga Bencana (TAGANA) sebagai
tenaga sukarelawan dalam evakuasi bencana di Kabupaten Buleleng.
(DN ~ TiR).-
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com