Bupati Agus Suradnyana ketika beri sambutan
Buleleng, Dewata News.com - Usai melaksanakan upacara penurunan bendera, Pemerintah Kabupaten Buleleng lanjut menggelar malam resepsi pada Puncak Perayaan HUT ke-70 Kemerdekaan RI di rumah jabatan Bupati Buleleng, Senen (17/08) malam.
Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana dalam sambutannya mengajak seluruh pegawai dilingkungan Pemerintah Kabupaten Buleleng untuk meningkatkan daya pikir, kreatifitas, inovatif dan taat aturan dan berdedikasi serta menjadi teladan bagi masyarakat.
Ia juga berharap melalui semangat gerakan nasional "Ayo Kerja”, dapat dilaksanakan dan diimplementasikan di daerah melalui gerakan pembangunan diberbagai bidang sesuai visi pembangunan Buleleng, yaitu terwujudnya masyarakat Buleleng yang mandiri, sejahtera, damai dan lestari berdasarkan Tri Hita Karana.
Mewarnai malam resepsi HUT ke-70 Kemerdekaan RI, selanjutnya Bupati Agus Suradnyana menyerahkan hadiah kepada pemenang lomba gerak jalan tingkat SD 8km, SMP 8km, SMA-SMK Dewasa Putri 17km, dan Dewasa Putra 45km.
Acara ini dihadiri Forkompinda Kabupaten Buleleng, Seluruh Pimpinan SKPD Lingkup Pemkab Buleleng, dan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) serta sejumlah undangan lainnya. (DN ~ TiR).-
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com