Solo, Dewata News.com - Panitia Pernikahan Gibran-Selvi, menggelar rapat terakhir di Chili Pari, perusahaan catering milik Gibran di Sumber, Banjarsari, Solo, Minggu (07/06). Rapat tertutup tersebut dimulai pukul 11.00 WIB, dihadiri seluruh panitia termasuk Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka, Selvi Ananda, ibunda Jokowi, Sudjiatmi dan keluarga kedua mempelai.
Kepada wartawan, Gibran mengatakan persiapan pernikahan dirinya dengan Selvi sudah final. Ia menjelaskan acara pernikahan akan diawali dengan seserahan dan lamaran, pada 9 Juni. Acara tersebut akan dilakukan dengan cara jalan kaki, karena jarak dari rumahnya ke rumah mempelai wanita cukup dekat atau sekitar 400 meter.
"Persiapannya sudah final. Selain keluarga, kami juga dibantu oleh
sahabat saya dan Selvi. Acara seserahan dan tembungan (lamaran) akan
kita lakukan dengan jalan kaki," ujar Gibran singkat, yang saat itu
mengenakan kemeja batik biru serasi dengan Selvi.
Selain itu, dalam rapat terakhir tersebut juga dibicarakan terkait pembagian tugas. "Mengatur siapa harus berdiri di mana. Secara umum, semua persiapan sudah selesai, tinggal pelaksanaannya saja," jelasnya.
Sedangkan Jokowi yang juga turut hadir dalam acara tersebut enggan memberikan pernyataannya. Mantan wali kota Solo itu segera menuju kediamannya yang berjarak sekitar 300 meter.
Ketua Panitia Pernikahan Gibran-Selvi yang juga paman Gibran, Setyawan Prasetyo menambahkan, prosesi pernikahan keponakannya akan dimulai pada Selasa, 9 Juni dengan tembungan atau lamaran. Kemudian tanggal 10 malam midodareni, 11 Juni pagi akad nikah dan dilanjutkan dengan resepsi. (DN~*).-
Selain itu, dalam rapat terakhir tersebut juga dibicarakan terkait pembagian tugas. "Mengatur siapa harus berdiri di mana. Secara umum, semua persiapan sudah selesai, tinggal pelaksanaannya saja," jelasnya.
Sedangkan Jokowi yang juga turut hadir dalam acara tersebut enggan memberikan pernyataannya. Mantan wali kota Solo itu segera menuju kediamannya yang berjarak sekitar 300 meter.
Ketua Panitia Pernikahan Gibran-Selvi yang juga paman Gibran, Setyawan Prasetyo menambahkan, prosesi pernikahan keponakannya akan dimulai pada Selasa, 9 Juni dengan tembungan atau lamaran. Kemudian tanggal 10 malam midodareni, 11 Juni pagi akad nikah dan dilanjutkan dengan resepsi. (DN~*).-
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com