Buleleng, Dewata News. Com - Dalam rangka hari jadinya yang ke 4 tahun, Komunitas Buleleng Jengah menggelar kegiatan Safari Kesehatan di Desa Bebetin, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng pada Jumat (01/5) pagi. Dipilihnya Desa Bebetin menurut Made Manik selaku penanggungjawab kegiatan dikarenakan pihak Kepala Desa Bebetin yang paling siap menjadi lokasi dan menerima tim Buleleng Jengah untuk melaksanakan kegiatan Safari Kesehatan.
"Kepala Desa Bebetin yang paling siap menjadi lokasi penyelenggara. Selain itu, Desa Bebetin sebagai salah satu Desa yang wilayahnya besar dan penduduknya banyak serta lokasinya jauh dari perkotaan. Tak hanya itu, Bebetin juga merupakan salah satu Desa yang tingkat kemiskinannya tinggi," ucap Manik, disela-sela kegiatan.
Drs. Ketut Laksana Memberikan Sambutan |
Kepala Desa Bebetin, Drs. Ketut Laksana dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada Buleleng Jengah atas dipilihnya Desa Bebetin sebagai penyelenggara kegiatan Safari Kesehatan dalam rangka hari jadi Komunitas Buleleng Jengah tersebut.
"Saya mewakili masyarakat Desa Bebetin mengucapkan terimakasih kepada Buleleng Jengah, karena sudah menjadikan Desa Bebetin sebagai lokasi diselenggarakannya kegiatan Safari Kesehatan. Semoga kedepannya bisa menginspirasi masyarakat disini untuk menjadi Bebetin Jengah untuk bersama-sama maju", ucap Laksana.
Warga Menunggu Pemberian Obat |
Terkait dengan kegiatan Safari Kesehatan tersebut, masyarakat Desa Bebetin sangat antusias untuk mengikuti pemeriksaan kesehatan. Terbukti, sebanyak 127 orang melakukan cek kesehatan dan 15 orang melaksanakan donor darah meski dalam kesempatan tersebut, tim medis dari RS. Indera berhalangan hadir padahal sangat ditunggu guna melakukan pemeriksaan pada mata. Meski demikian, masyarakat berharap kegiatan serupa terus diadakan, terutama untuk pemeriksaan mata.
Untuk diketahui, Buleleng Jengah berdiri pada tanggal 02 mei 2011 dengan tujuan untuk memberikan motivasi dan kebangkitan bagi masyarakat ataupun Kabupaten Buleleng sendiri. Berbagai aksi sosial sering dilakukan untuk membantu sesama yang membutuhkan, diantaranya kegiatan untuk membantu anak putus sekolah atau pendidikan, membantu dibidang kesehatan, dan kegiatan lainnya.
Dengan mengambil semboyan Yen sing iraga, nyen buin? Yen sing jani, bin pidan buin? Buleleng Jengah!!! Mai beee... kini Buleleng Jengah menjadi salah satu komunitas sosial media yang diperhitungkan keberadaannya di Buleleng terlebih lagi diskusinya yang menyangkut pemerintahan di Buleleng, hampir setiap aktifitasnya diperhatikan oleh instansi-instansi terkait di Buleleng. (DN – AN)
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com