Ketua terpilih PWI Buleleng, Putu Ngurah Aswibawan
untuk selanjutnya dibantu formatur susun pengurus periode 2015-2018
|
Buleleng, Dewata News.com — Melalui pertemuan 10 dari 16 anggota Biasa PWI Kabupaten Buleleng yang dipimpin Made Tirthayasa, sepakat menunjuk Putu Ngurah Aswibawan sebagai Calon Ketua Terpilih PWI Kabupaten Buleleng periode 2015-2018. Hasil musyawarah penentuan calon Ketua Terpilih itu sekaligus ditetapkan peserta Konperensi Kabupaten (Konperkab) PWI Buleleng dalam persidangan pemilihan pengurus yang dipimpin Sekretaris PWI Provinsi Bali Emanuel Dewata Oja alias Edo yang berakhir pukul 14.30 Wita.
Sebagai Ketua Terpilih, Ngurah Aswibawan untuk menyusun kepengurusan PWI
Kabupaten Buleleng periode 205-2018 dibantu empat anggota formatur
masing-masing Ida Putu Karmaya, Made Adnyana Ole, Ketut Wiratmaja, dan
Francelino dengan batas waktu sepekan kedepan.
Konperkab PWI Buleleng yang berlangsung di Ranggon Sunset, Pantai
Penimbangan, Jumat (29/05) siang itu secara resmi dibuka Ketua PWI Provinsi
Bali IGMB Dwikora Putra dalam sidang-sidang pembahasan dipimpin Sekretaris PWI
Bali Emanuel Dewata Oja alias Edo didampingi Made Tirthayasa dan Ngurah
Aswibawan.
Ketua PWI Bali IGBM Dwikora Putra saat mmbuka Konperkab PWI Buleleng
di Ranggon Sunset, Jumat (29/05) siang.
|
Ketua PWI Bali IGMB Dwikora Putra menekankan profesionalisme dan
kemandirian pers ditengah dinamika masyarakat yang terus berkembang sangat
tepat menjadi tema Konperkab PWI Buleleng. Kepada pengurus baru nanti
diharapkan pentingnya mengedepankan program kerja pendidikan dalam meningkatkan
sumber daya manusia insan pers melalui pendidikan pers untuk para wartawan
maupun masyarakat umum.
”Dari jumlah keanggotaan yang ada di PWI Kabupaten Buleleng, semestinya
mampu menyelenggarakan pendidikan pers untuk para wartawan maupun masyarakat
umum. Termasuk pula, melaksanakan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) dengan dukungan
Pemkab Buleleng,” imbuhnya.
Ia mengharapkan, hasil kerja Ketua Terpilih bersama formatur menyusun
kepengurusan PWI Kabupaten Buleleng 2015-2018 segera dilaporkan untuk
diteruskan ke PWI Pusat guna mendapat pengesahan. (DN~*).—
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com