Buleleng, Dewata News.com — Kejahatan korupsi sama dengan kejahatan narkotika yang makin marak terjadi secara nasional, termasuk Bali membuat kegalauan / keserasahan sejumlah aktivis dari berbagai profesi membentuk Komunitas Masyarakat untuk Penegakan Hukum dan Keadilan atau KoMPaK. Itu tercermin dari ungkapan praktisi hukum, I Nyoman Sunatra,SH yang juga dipercaya sebagai Penasehat Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) ini saat mendeklarasikan KoMPaK bertepatan dengan perayaan Hari Saraswati dan Hari Pendidikan Nasional di Sekretariatnya, Jalan Yudistira No.9 Singaraja, Sabtu (02/05) siang.
Dihadapan para awak media yang diundang khusus siang itu, Ketut Sunatra secara
dini mengingatkan mereka yang satu visi di jajaran LSM Kompak jangan mencari
makan di komunitas dalam memperjuangkan penegakan hukum dan keadilan yang
didambakan masyarakat.
”Kalau masuk lembaga ini untuk
kepentingan mencari makan, silakan di profesi masing-masing dari pada menambah
penderitaan masyarakat yang mendambakan penegakan hukum dan keadilan,”
ungkapnya.
Sementara itu, Ketua LSM Kompak, I Ketut Ocha Wardana memaparkan maksud
tujuan yang melatarbelakangi terbentuknya lembaga yang bersifat independen dan
tidak berpolitik praktis, dalam memfasilitasi komunikasi antara masyarakat
dengan pemerintah dan pengusaha. Serta elemen masyarakat lainnya.
”Kompak berperan aktif ditengah masyarakat beda dengan LSM lain yang
tidak mudah dipengaruhi oleh pihak-pihak tertentu dalam gerakan dan
kegiatan-kegiatan pemberantasan korupsi,” tegas Ocha Wardana.
Ia juga menyimak program kegiatan dan usaha Kompak sebagai lembaga
swadaya masyarakat untuk menciptakan kegiatan sosial dan kemanusiaaan untuk
kesejahteraan masyarakat. Selain itu melakukan advokasi dan pendampingan
terhadap para korban kekerasan terhadap anak dan perempuan, pedofilia, maupun
human trafficking.
Sebagai LSM, jelas Wakil Ketuanya,
I Ketut Sumertana, Kompak sebagai LSM tampil beda dengan LSM dan komitmen untuk
turut aktif dan kreatif membantu pemerintah dalam membangun kehidupan
masyarakat.
Acara Deklarasi KoMPaK sekaligus
upacara melaspas Sekretariat-nya
bertepatan dengan perayaan Hari Saraswati dan Hari Pendidikan Nasional
dipayungi hujan deras. Sebasgai
Penasehat LSM Kompak, yakni Gede Putrayasa dan Nyoman Sunatra, dengan Ketua: I
Ketut Ocha Wardana, didampingi Wakil Ketua: I Ketut Sumertana, Sekretaris: Putu
Santi Arsana, dan wakil sekretaris: I Gede Rusta Pandit. Sedangkan Bidang data
dan investigasi: I Made Suardita. Bidang Humas dan Penguatan Jaringan: Alit
Kertaraharja serta Koordinator bidang pendanaan: I Nengah Badri. (DN~*).—
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com