Bekasi, Dewata News. Com - Sesosok mayat wanita dalam karung ditemukan mengambang di Kali Kampung Muara wilayah Polsek Sukatani, Kabupaten Bekasi, Rabu (8/4) petang. Mayat dengan pakaian setengah telanjang itu diduga sebagai korban pembunuhan lantaran terdapat luka bekas jeratan di leher.
“Ada bekas jeratan di leher korban,” ujar Iptu Suwarto, Kanit Reskrim Polsek Sukatani.
Menurut Iptu Suwarto, kondisi mayat sudah membengkak diperkirakan berusia 25 tahun.Lokasi penemuan mayat perempuan muda ini masuk Kampung Muara RT 001/02, Desa Sukamakmur, Kecamatan Sukakarya.
Penemuan berawal ketika seorang warga melihat karung terombang-ambing dimainkan air kali dan di atasnya dipenuhi lalat. Penemuan itu dilaporkan ke Namin, satu pengurus RT di sana, kemudian diteruskan ke petugas Polsek Sukatani.
Polsek Sukatani yang menerima laporan segera mendatangi lokasi, karena kondisi TKP dipenuhi masyarakat yang melihat dan cuaca mulai gelap, identifikasi selanjutnya dilakukan di Mapolsek Sukatani.
Iptu Suwarto mengatakan, setelah dicek mayat dibungkus dalam dua karung. Kondisi mayat setengah telanjang, pakaian terbuka semua, t-shirt dan cealana panjang, ada bekas jeratan leher. Hasil identifikasi luar, mayat dengan tinggi 150 sentimeter, pakaian terbuka, rambut pendek, kondisi penuh darah.
“Kami berharap ada warga yang mengenali ciri-ciri korban dan agar segera datang ke Polsek Sukatani,” katanya.
Sementara itu sejumlah warga menyebutkan, kemungkinan mayat wanita muda itu dibuang di tempat lain dan terbawa arus ke Sukatani, “Sepertinya sudah tiga hari korban meninggal,” ujar satu petugas identifikasi Polresta Bekasi Kabupaten. (DN - HuM)
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com