Jakarta, Dewata News. Com - Lagi, lagi dan lagi ! Kekacauan yang terjadi pada pelaksanaan kompetisi sepakbola di Indonesia membuat kita mempertanyakan kualitasnya. Meski telah digulirkan pada 4 april lalu, kompetisi tertinggi Indonesia yang kini bernama QNB League resmi ditunda pelaksanaannya dari 12-25 April . Padahal, kompetisi yang memiliki nama baru tersebut baru memainkan pekan ke-2. Sehingga hal tersebut membuat klub-klub yang tengah on fire bertanding “terpaksa” mengubah agenda dan jadwal latihan agar tim tetap kompetitif.
Keputusan tersebut diambil secara kolektif dalam pertemuan 18 CEO klub peserta QBN Leaque 2015 pada Rabu (08/4) malam di Park Lane Hotel, Casablanca. Dalam kesepakatan disebutkan bahwa alasan penundaan laga QNB League karena menunggu hasil dari Kongres Luar Biasa PSSI pada 18 April 2015.
Selain itu, kelanjutan kompetisi QBN Leaque 2015 secara umum juga menunggu kejelasan dan kebijakan dari pengurus baru PSSI yang terpilih usai kongres yang akan digelar di Surabaya tersebut.
Seperti diketahui, KLB PSSI diadakan dengan agenda utama memilih Ketua Umum PSSI yang baru serta anggota Komite Eksekutif PSSI periode 2015-2019. (DN - *)
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com